Yamaha YZF R7 Semakin Dekat Pasar ASEAN, Bakal Masuk Indonesia Juga?

Dari beberapa informasi yang dihimpun, Yamaha YZF-R7 dikabarkan akan segera meluncur di Thailand dalam waktu dekat. Prediksi harganya akan dijual dengan banderol 399.000 baht atau setara Rp 142 juta.

oleh Liputan6.com diperbarui 14 Okt 2021, 17:04 WIB
Diterbitkan 14 Okt 2021, 17:04 WIB
Yamaha Resmi Meluncurkan R7 (Yamaha Eropa)
Yamaha Resmi Meluncurkan R7 (Yamaha Eropa)

Liputan6.com, Jakarta - Yamaha YZF-R7 semakin dekat dengan pasar ASEAN. Dari beberapa informasi yang dihimpun, Yamaha YZF-R7 dikabarkan akan segera meluncur di Thailand dalam waktu dekat. Prediksi harganya akan dijual dengan banderol 399.000 baht atau setara Rp 142 juta.

Kabar soal peluncuran di Negeri Gajah Putih lantas membuka peluang Yamaha YZF-R7 juga akan diperkenalkan di Indonesia. Apalagi, konsumen domestik cukup bergairah soal produk motor bermesin besar. Lantas, kapan motor ini akan mendarat di Tanah Air?

Kami pernah mengkonfirmasi hal tersebut kepada Manager Public Relations, YRA & Community Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, Antonius Widiantoro. Menurutnya menghadirkan R7 bukan hal yang tak mungkin, namun harus dikaji lebih dulu apakah memang benar konsumen membutuhkannya.

"Jika memang ke depan ada permintaan dari konsumen terhadap unit tersebut, kami akan mempertimbangkannya. Untuk YZF R7 baru saja di-launching di Eropa, namun saat ini memang kami belum punya rencana mengimpor motor tersebut," jelas Anton saat dihubungi beberapa waktu lalu.

Ia melanjutkan, peluang menjual YZF R7 sangat mungkin dilakukan. Ia berkaca dari history penjualan moge Yamaha yang selalu direspons positif oleh konsumen.

"Pecinta big bike punya segmen tersendiri. Ini terbukti dengan beberapa big bike yang kita impor selalu sold out," jelasnya. 

Seperti diketahui, Yamaha YZF-R7 merupakan penerus Yamaha YZF-R6 yang harus disuntik mati lantaran tak bisa lagi mengikuti perkembangan teknologi emisi yang saat ini sudah mencapai Euro 5. Yamaha YZF-R6 sendiri masih menggunakan standarisasi Euro 4.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Satu Platform dengan MT-07 Namun Beda Rasa

Moge sport full fairing itu dijejali jantung pacu yang identik dengan Yamaha MT-07. Rangkanya menggendong mesin CP2 (Crossplane 2) 2-silinder, DOHC, 8 katup, pendingin cairan, pengabut injeksi, dan yang pasti sudah mengantongi sertifikasi emisi Euro 5.

Terkait outputnya, Yamaha R7 mampu memproduksi tenaga maksimal sampai 73,7 daya kuda pada 9 ribu rpm dan torsi puncak menyentuh 68 Nm pada putaran mesin 6,5 ribu rpm. Sebuah catatan output yang gahar untuk sebuah motor full fairing bermesin 2-silinder.

Untuk menghentikan lajunya, pabrikan mengaplikasikan pengereman cakram ganda 298 mm di depan yang dipasang secara radial, sementara untuk 1 kalipernya berjumlah 2 piston. Sedang untuk belakang menggunakan cakram tunggal 2 piston dengan tebal disc brake mencapai 245 mm.

Meski dibangun dari platform yang sama dengan MT-07 ada beberapa sektor yang dibedakan. Salah satu contohnya adalah jarak sumbu, R7 memiliki jarak 1.390 mm atau lebih pendek 5 mm dari MT-07.

Selanjutnya adalah sudut kemiringan garpu depan yang dibuat lebih rebah, tujuannya untuk menyesuaikan gaya berkendara menunduk ala motor sport full fairing.

Adapun terkait fitur, Yamaha YZF-R7 dibekali dengan sistem penerangan full LED, panel meter meter TFT baru, assist and slipper clutch, sampai teknologi quick shifter (up and down).

Sumber: Oto.com

Infografis Jangan Jenuh 6M Meski Sudah Vaksinasi

Infografis Jangan Jenuh 6M Meski Sudah Vaksinasi
Infografis Jangan Jenuh 6M Meski Sudah Vaksinasi (Liputan6.com/Niman)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya