Hasil Tes Kesehatan Cagub-Cawagub DKI Jakarta Rampung Malam Ini

KPU DKI Sumarno mengatakan, pihaknya menunggu hasil pemeriksaan cagub-cawagub DKI hingga 28 September 2016.

oleh Nanda Perdana Putra diperbarui 24 Sep 2016, 11:25 WIB
Diterbitkan 24 Sep 2016, 11:25 WIB
20160924-ahok djarot-jakarta-mintohardjo dokter
Pasangan Ahok-Djarot berfoto bersama dokter pemeriksa di RSAL Mintohardjo. (Liputan6.com/Gempur M Surya)

Liputan6.com, Jakarta - Pasangan bakal cagub-cawagub DKI Jakarta masih menjalani rangkaian tes kesehatan di Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Mintohardjo, Jakarta Pusat. Penyelenggara pemeriksaan kesehatan menyebut, hasil tes akan dapat langsung diperoleh malam nanti.

"Nanti malam sudah bisa disimpulkan," tutur Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) DKI Jakarta sekaligus Penanggung Jawab Pemeriksaan Kesehatan Pilgub DKI, Budiarto, di RSAL Mintohardjo, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Sabtu (24/9/2016).

Namun, untuk hasil secara menyeluruh, pihaknya masih harus menunggu sehari lagi untuk mengumumkan. Sebab, masih ada rangkaian tes kesehatan yang harus dilalui bakal Cagub-Cawagub DKI di Badan Narkotika Nasional (BNN), Cawang, Jakarta Timur, pada Minggu 25 September 2016.

"Nanti nunggu hasil dari BNN dan disatukan," Budiarto menjelaskan.

Setelah semua direkap, maka tim pemeriksa kesehatan Pilkada DKI Jakarta baru dapat menyimpulkan lolos tidaknya para pasangan untuk lanjut melangkah ke perebutan DKI 1.

Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Sumarno mengatakan, pihaknya menunggu hasil dari pemeriksaan cagub-cawagub DKI hingga 28 September 2016. KPU DKI sendiri sudah merinci jadwal ajang pertarungan Pilkada DKI 2017 dan tidak ada perubahan untuk itu.

"Hasilnya 28 September ini sudah harus diterima oleh KPU. Ini jadi syarat bagi KPU. Pada 24 Oktober penetapan paslon (pasangan calon). 25 Oktober pengundian nomor urut," terang Sumarno.

Pantauan Liputan6.com, hingga pukul 11.00 WIB, pasangan Ahok-Djarot dan Agus-Sylvi masih berada di ruang pemeriksaan kesehatan RSAL Mintohardjo. Sementara untuk duet Anies-Sandi baru akan datang ke rumah sakit pukul 13.00 WIB.

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya