Liputan6.com, Yogyakarta - Warga Yogyakarta dikagetkan dengan insiden kecelakaan di kawasan Tugu Yogyakarta Minggu (29/5/2016) pagi. Kapolresta Jogja Eling Lelakon mengatakan, kecelakaan itu terjadi di depan Jalan Jenderal Sudirman No 3.
Akibat kecelakaan itu, 2 orang tewas di tempat. Pengendara motor tewas tergencet badan mobil yang terhenti setelah menabrak tiang pembatas.
"Iya terjadi kecelakaan meninggal dunia dua orang," ujarnya Minggu (29/5/2016).
Sementara itu, Kasatlantas Polresta Yogyakarta Sugiyanta mengatakan, kecelakaan itu terjadi pukul 05.45 WIB. Kecelakaan berawal dari mobil Avanza H 9087 RR milik Adhis melaju kencang dari arah timur ke barat di Jalan Jenderal Sudirman. Sesampainya depan restoran Shabu Auce, mobil menabrak sepeda motor bernopol AB 6470 DH yang dikendarai Joko Setiono dan istrinya, Tutik Sri Pujiati.
"Korban meninggal di tempat atas nama Joko dan Tutik, pengendara motor," ujar Sugiyanta.
Ia menjelaskan, dari keterangan saksi setelah menabrak pengendara sepeda motor, mobil oleng ke kanan dan menabrak pejalan kaki. Pejalan kaki mengalami luka-luka atas nama Purwadi dan Yatmi.
"Setelah menabrak, Avanza berhenti menabrak tiang," Sugiyanta memungkas.
Avanza Maut di Tugu Yogyakarta Tabrak Motor dan Pejalan Kaki
Warga Yogyakarta dikagetkan dengan insiden kecelakaan di kawasan Tugu Yogyakarta.
diperbarui 29 Mei 2016, 15:05 WIBDiterbitkan 29 Mei 2016, 15:05 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Istana Ungkap Deretan Program Prabowo yang Sudah Berjalan Jelang 100 Hari Kerja
Sinopsis Film 'Rumah Teteh: Story of Helena', Tayang 13 Februari 2025
Bolehkah Baca Al-Qur’an Digital di HP Tanpa Wudhu? UAS dan Habib Novel Menjawab
Negosiasi Buntu, Warga Blokir Akses Pintu TPA Tanjungrejo Kudus
Prabowo: Kebijakan yang Saya Keluarkan untuk Rakyat, Tak Ada Kepentingan dan Orientasi Lain
3 Daerah di Indonesia yang Daratannya Lebih Rendah dari Lautan
Bulan Kesiangan, Ini Waktu terbaik untuk Melihatnya
Belum Disepakati Kabinet Israel, Gencatan Senjata di Gaza Masih Menggantung?
Bolehkah Umrah jika Belum Haji? Begini Jawaban Jelas dan Tuntas Gus Baha
Makan Bergizi Gratis Kembali Jadi Sorotan, Usai Wacana Pembiayaan dari Zakat
3 Pemain yang Layak Jadi Andalan Timnas Indonesia di Piala Asia U-20 2025: Demi Rebut Tiket Piala Dunia
Resik Kagungan, Masyarakat Cungking Banyuwangi Teguh Jaga Tradisi Leluhur