Sinopsis Film Napoleon, Menampilkan Aktor Joaquin Phoenix sebagai Kaisar Prancis

Film Napoleon menjadi film bergenre aksi dan biografi menarik saat ini. Berikut adalah sinopsis film Napoleon yang diperankan oleh Joaquin Phoenix.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 30 Nov 2023, 10:42 WIB
Diterbitkan 30 Nov 2023, 10:14 WIB
Napoleon (2023)
Joaquin Phoenix dalam film Napoleon. (Source: Sony Pictures)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Film terbaru Joaquin Phoenix bertajuk “Napoleon” telah resmi tayang di seluruh bioskop Indonesia sejak Rabu (29/11/2023). Film ini menjadi film yang banyak dinantikan mengingat trailernya sendiri sudah dirilis oleh Sony Pictures Entertainment sejak Juli lalu.

Melansir dari laman resmi bioskop CGV film Napoleon hanya bisa disaksikan oleh penonton berusia 17 tahun ke atas. Diketahui Napoleon mempunyai genre aksi, biografi, dan petualangan menarik tentang seorang mantan Kaisar Prancis.

Film berdurasi 2 jam 38 menit ini disutradarai oleh Ridley Scott yang sebelumnya pernah menjadi sutradara untuk film-film ternama seperti The Martian (2015), The Last Duel (2021), Gladiator (2000), hingga Blade Runner (1982).

Sementara itu, ceritanya ditulis oleh penulis skenario David Scarpa yang pernah menulis film-film The Man in the High Castle (2019) hingga All the Money in the World (2017). Film Napoleon juga diperankan oleh aktor-aktor ternama Hollywood.

Mulai dari aktor Joaquin Phoenix yang akan berperan sebagai sang kaisar Prancis Napoleon Bonaparte. Kemudian artis Vanessa Kirby yang mempunyai peran sebagai Josephine Bonaparte.

Singkatnya film Napoleon sendiri menceritakan tentang bagaimana kebangkitan dan kejatuhan Kaisar Prancis Napoleon Bonaparte. Tidak hanya itu, film ini juga akan menampilkan kisahnya yang lain.

Salah satunya perjalanan yang tiada henti yang harus dilalui Napoleon menuju kekuasaannya dan melalui prisma hubungannya yang adiktif dan tidak menentu dengan istrinya yaitu Josephine Bonaparte.

Sinopsis Napoleon (2023)

Napoleon (2023)
Joaquin Phoenix dalam film Napoleon. (Source: Sony Pictures)... Selengkapnya

Film Napoleon mempunyai latar cerita pada tahun 1793 yang saat itu merupakan masa era Revolusi Prancis terjadi. Sementara itu, kisah akan menceritakan perjalanan Jenderal Napoleon Bonaparte (Joaquin Phoenix).

Napoleon dikenal sebagai sosok yang dipenuhi oleh ambisi dan merupakan orang yang sangat cerdas serta ahli dalam membuat strategi. Ia bahkan dikenal sebagai sosok yang berani melawan koalisi negara-negara Eropa untuk memperluas kekuasaannya.

Sementara itu, dalam perjalanan Napoleon menuju kejayaannya terdapat kisah-kisah romansa antara dirinya dengan sang istri Josephine (Vanessa Kirby). Namun, hubungan asmaranya dengan sang istri disebut adiktif dan tidak menentu.

Daftar Pemeran Film Napoleon (2023)

Napoleon (2023)
Joaquin Phoenix dan Vanessa Kirby dalam film Napoleon. (Source: Sony Pictures)... Selengkapnya

Melansir dari IMDb berikut ini adalah daftar pemeran film Napoleon (2023);

1. Joaquin Phoenix sebagai Napoleon Bonaparte

2. Vanessa Kirby sebagai Josephine Bonaparte

3. Tahar Rahim sebagai Paul Barras

4. Rupert Everett sebagai Duke of Wellington

5. Mark Bonnar sebagai Junot

6. Paul Rhys sebagai Talleyrand

7. Ben Miles sebagai Caulaincourt

8. Riana Duce sebagai Lucille

9. Laudivine Sagnier sebagai Theresa Cabarrus

10. Edouard Philipponnat sebagai Tsar Alexander

11. Miles Jupp sebagai Emperor Francis I

12. Scott Handy sebagai Marshal Berthier

13. Youssef Kerkour sebagai Marshal Davout

14. John Hollingworth sebagai Marshal Ney

15. Abubakar Salim sebagai General Dumas

16. Thom Ashley sebagai La Bedoyere

17. Jannis Niewohner sebagai Hippolyte Charles

18. Julian Rhind-Tutt sebagai Sieyes

Fakta Menarik Film Napoleon (2023)

Napoleon (2023)
Joaquin Phoenix dalam film Napoleon. (Source: Sony Pictures)... Selengkapnya

Melansir dari beberapa sumber berikut ini adalah fakta-fakta menarik dari film Napoleon (2023):

1. Reuni Joaquin Phoenix dan Sang Sutradara

Saat ini, film Napoleon menjadi film reuni antar aktor Joaquin Phoenix dengan sang sutradara yaitu Ridley Scott. Diketahui sebelum film Napoleon keduanya sempat bekerja sama dalam film Gladiator (2000) yang menjadi salah satu film sukses.

Melalui film tersebut Joaquin Phoenix berperan sebagai karakter bernama Commodus yang merupakan karakter antagonis dalam filmnya. Diketahui saat berperan dalam film Gladiator, Joaquin kala itu masih berusia 26 tahun.

2. Tidak Hanya Kisah dari Buku Sejarah

Film Napoleon Bonaparte diketahui tidak hanya menceritakan kisah-kisah yang seperti ada di buku sejarah. Namun juga, menceritakan jauh dari itu mulai dari ambisinya, romansa, dan kekuatan Napoleon saat itu.

Seperti kita ketahui sosok Napoleon Bonaparte dikenal sebagai sosok yang mempunyai keahlian dalam militer. Ia dikenal sebagai seorang pemimpin militer dan politik Prancis yang mulai terkenal saat Perang Revolusioner.

Napoleon bahkan menjadi Kaisar Prancis dari tahun 1804 hingga 1814 dan kembali lagi di tahun 1815. Ia menjadi sosok jenderal yang ikonis yang dinilai menarik serta populer hingga saat ini.

3. Meninggal Dunia dengan Misteri

Sosok Napoleon diketahui meninggal dunia pada usia 51 tahun tepatnya pada tanggal 5 Mei 1821. Namun, kabar duka tersebut justru menjadi misteri meski disebut-sebut meninggal dunia karena kanker perut.

Kala itu, banyak menyebutkan jika tubuh Napoleon yang sangat terawat memicu spekulasi selama dua abad tentang kejahatan. Bahkan, sering dikaitkan dengan adanya keracunan arsenik atau gejala seperti sakit perut dan mual di minggu-minggu terakhirnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya