Menjelang Idul Adha, Simak Berikut Tips Membersihkan Kepala Kambing

Menjelang Hari Raya Idul Adha banyak daging kurban yang harus dibersihkan termasuk kepala kambing. Berikut ini tips membersihkan kepala kambing dengan mudah dan menghilangkan bau tidak sedap.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 02 Jun 2024, 09:00 WIB
Diterbitkan 02 Jun 2024, 09:00 WIB
Ilustrasi ibadah kurban dalam Islam, kambing
Ilustrasi ibadah kurban dalam Islam, kambing. (Image by Freepik)

Liputan6.com, Bandung - Hari Raya Idul Adha merupakan perayaan yang dinantikan oleh umat muslim dan akan segera digelar dalam beberapa minggu lagi. Perayaan ini menjadi peringatan peristiwa penting dalam agama Islam.

Kemudian Hari Raya Idul Adha juga bertepatan dengan puncak pelaksanaan ibadah haji setiap bulan Zulhijah. Sehingga tidak sedikit masyarakat yang turut menyebutkan Hari Raya Idul Adha sebagai Lebaran Haji.

Melansir dari Umsu, Hari Raya Idul Adha identik dengan kegiatan kurban sebagai bentuk pengabdian kepada Allah SWT. Ibadah kurban tersebut melibatkan penyembelihan hewan tertentu dengan niat yang tulus dan melaksanakan tata cara yang ditetapkan agama Islam.

Diketahui, jenis hewan yang biasanya digunakan untuk berkurban adalah hewan domba, sapi, atau kambing. Biasanya, hewan tersebut akan disembelih dengan niat yang tulus dan langkah yang benar dalam agama Islam.

Melalui artikel ini akan dibahas bagaimana membersihkan kepala Kambing yang biasanya jadi bagian yang selalu ada dalam waktu berkurban. Kepala kambing juga kerap digunakan untuk hidangan makanan seperti gulai, tongseng, dan lain-lain.

Daging kambing juga identik dengan aroma yang khas sehingga kerap sulit untuk dibersihkan dan meninggalkan bekas. Sehingga berikut ini adalah langkah-langkah atau tips yang bisa diperhatikan ketika membersihkan kepala kambing.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Tips Membersihkan Kepala Kambing

Cuci dan Olah Daging
Selain mencuci daging, Anda harus memasak dengan suhu yang tepat. (Ilustrasi: wikiHow)

Berdasarkan informasi dari beberapa sumber berikut ini adalah langkah-langkah untuk membersihkan kepala  kambing:

1. Mempersiapkan alat dan bahan

Hal pertama yang harus diperhatikan ketika hendak membersihkan kepala kambing adalah mempersiapkan alat dan bahan yang akan digunakan. Tentunya yang paling penting adalah pisau tajam, gunting dapur, sikat kawat, hingga wadah besar.

Kemudian siapkan juga bahan pembersih seperti air panas, garam, dan perasan jeruk nipis atau cuka untuk membantu menghilangkan aroma tidak sedapnya. Pastikan pisau yang digunakan merupakan pisau yang tajam.

2. Mencuci dengan air mengalir

Ketika hendak mencuci kepala kambing pastikan air yang digunakan merupakan air yang mengalir. Hal ini untuk membantu menghilangkan kotoran kasar dan darah yang menempel pada bagian kepala.

Bilas kepala kambing di bawah air mengalir selama beberapa menit dan gunakan tangan untuk menggosok bagian-bagiannya yang kotor agar segera bersih. Pastikan seluruh bagian kepala kambing terkena air mengalir tersebut.


Tips Selanjutnya

Sarung Tangan Karet untuk Mencuci Baju
Ilustrasi Sarung Tangan Karet / Freepik by wirestock

3. Menghilangkan bulu dan kulit

Ketika kambing telah tercuci dengan bersih lanjutkan dengan proses menghilangkan bulu dan kulit dari kepala kambing. Cara menghilangkan bulunya bisa dilakukan dengan perebusan singkat atau dibakar.

Ketika menggunakan metode perebusan pastikan kepala kambing dicelupkan ke air yang telah mendidih selama 1 hingga 2 menit. Kemudian angkat dan biarkan dingin sedikit sebelum kemudian dicabut menggunakan tangan atau pisau.

4. Bersihkan bagian dalam kepala

Ketika bulu dan kulit luar bersih selanjutnya bersihkan bagian dalam kepala kambing termasuk otak dan matanya. Kedua bagian ini harus dibersihkan dengan hati-hati agar terhindar dari kerusakan.

Pastikan menggunakan pisau yang tajam untuk membelah kepala kambing dan mendapatkan bagian dalamnya. Kemudian keluarkan otak dan mata di dalamnya dan dicuci dengan bersih sementara untuk bagian rongga kepalanya bisa dicuci menggunakan air mengalir.


Berikutnya

daging kambing
ilustrasi daging/Photo by Victoria Shes on Unsplash

5. Merendam kepala kambing dengan larutan pembersih

Seperti disebutkan sebelumnya lakukan perendaman kepala kambing menggunakan larutan pembersih alami yaitu menggunakan air panas, garam, dan perasan jeruk nipis atau cuka untuk menghilangkan aroma bau dan bakteri.

Campurkan air panas dengan bahan-bahan tersebut menggunakan wadah besar dan rendam kepala kambing sekitar 30 menit hingga 1 jam. Anda juga dapat sesekali mengaduknya untuk memastikan larutan meresap ke seluruh bagian.

6. Membilas kepala kambing

Kepala kambing yang sudah direndam dengan waktu yang cukup bisa dilanjutkan dengan melakukan pembilasan. Anda bisa kembali menggunakan air mengalir untuk menghilangkan sisa-sisa larutan pembersih dan bau.

Selanjutnya, ketika kepala kambing bersih bisa digunakan untuk bahan memasak sesuai dengan menu hidangan yang diinginkan.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya