Liputan6.com, Jakarta Ramadan kali ini bisa dibilang sangat spesial bagi Maia Estianty. Selama tiga hari sejak puasa pertama, dirinya selalu menghabiskan waktu bersama ketiga putranya Al, El dan Dul. Rupanya, gara-gara Ahmad Dhani sibuk kampanye, membuat ketiga putranya tak ragu untuk menyerbu rumah Maia.
"Alhamdulillah puasa hari keempat lancar, bisa buka dan sahur sama anak-anak. Sudah tiga hari, anak-anak di rumah, sahur dan buka bersama. Berkah Ramadan tahun ini," kata Maia Estianty di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Rabu (2/7/2014)
"Semua nggak terencana, tiba-tiba anak-anak pengin ke rumah. Aku tanya 'kenapa pada ke rumah bunda' mereka bilang ayahnya nggak ada di rumah sampai tanggal berapa gitu," lanjutnya.
Yang bikin Maia tambah senang Al, El dan Dul berinisiatif sendiri ke rumahnya tanpa diminta. Bagi Maia, hal itu menjadi sesuatu yang berharga. Maklum, selama ini hanya Dul yang tinggal bersamanya, sementara Al dan El tinggal di tempat ayahnya.
"Tahun lalu nggak kayak sekarang. Anak-anak punya inisiatif ke rumah sendiri, kayak Al dan El inisiatif mau ke rumah. Kami akrab sahur bareng," tandas Maia.(Ras/Mer)
Dhani Sibuk Kampanye, Maia Estianty Diserbu Al El dan Dul
Ramadan kali ini bisa dibilang sangat spesial bagi Maia Estianty. Selama tiga hari, dirinya selalu menghabiskan waktu bersama anak-anaknya.
diperbarui 03 Jul 2014, 11:50 WIBDiterbitkan 03 Jul 2014, 11:50 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo Minta Menteri Pendidikan Dasar-Menengah Kaji Mendalam Sistem Zonasi
Top 3 Berita Hari Ini: Atta Halilintar Rela Kehujanan di Acara Kampanye Krisdayanti, Disebut Menantu Idaman
Tak Ada Kepastian Upah Minimum, Investor Was-Was
Polemik Kontrak Tambah Panas, Legenda Liverpool Tuduh Mohamed Salah Egois
Intip, Line Up MAMA Awards 21-23 Nov dan Link Streamingnya
Kimberly Ryder dan Jerome Kurnia Beradu Akting dalam Series Waktu Kedua
Gunakan Perahu Karet, Polisi Arungi Banjir Distribusikan Logistik Pilkada
Nomor Pengaduan Mentan Amran Efektif, 4 Perusahaan Kena Blacklist Karena Terbukti Edarkan Pupuk Palsu
Harga Tiket Pesawat Turun 10%, Catat Tanggal Berlakunya
Hore, Harga Tiket Pesawat Turun 10% Sambut Libur Natal dan Tahun Baru
Mentan Amran Tindak Tegas 27 Perusahaan Pupuk yang Bisa Rugikan Petani Rp3,23 Triliun
Tantang Port FC di ACL 2, Persib Bandung Berkekuatan 20 Pemain