Liputan6.com, Jakarta Meski masih berusia 10 tahun, artis cilik Diego Robbana punya kemauan kuat untuk menjalani ibadah puasa layaknya orang dewasa. Agar tak batal puasa, orangtua pun memberikan treatment khusus kepada Diego.
"Biasanya kalau nggak batal dan full puasa dikasih hadiah kayak mobil-mobilan atau pesawat," kata Diego di kawasan Ceger, Cipayung, Jakarta Timur, Minggu (6/7/2014).
Sejauh ini, Diego baru batal satu kali. Itu pun karena ia terlalu letih saat beraktivitas di lokasi syuting. "Iya kemarin sempat batal karena kehausan di lokasi syuting. Takutnya nanti pingsan, hehehe," ceplos bocah berambut keriting ini.
Karena aktivitasnya cukup menguras energi di lokasi syuting, Diego pun mengaku banyak makan saat sahur. Dengan begitu, ia bisa tenang beraktivitas seharian tanpa takut kelaparan.
"Makan sahur harus banyak, ditambah vitamin. Minum juga banyak. Istirahat juga harus cukup. Mudah-mudahan di puasa ke depannya lancar, syutingnya juga," tutup bintang film Princess, Bajak Laut dan Alien itu.(Jul/Mer)
Trik Diego Robbana Agar Tak Batal Puasa
Meski masih berusia 10 tahun, artis cilik Diego Robbana punya kemauan kuat untuk menjalani ibadah puasa layaknya orang dewasa.
diperbarui 07 Jul 2014, 17:20 WIBDiterbitkan 07 Jul 2014, 17:20 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Majas Repetisi: Pengertian, Jenis, dan Contoh Lengkap
Kapolri Waspadai Gangguan Pasca dari Hasil Perhitungan Pilkada 2024
Memahami Arti dan Makna "On Progress": Apa Artinya dan Bagaimana Penggunaannya
Generasi Terbaru Baterai Blade Tawarkan Daya Jelajah Lebih Jauh dan Awet
New York, Rumah bagi Miliarder Terbanyak di Dunia
28 November 2014: Serangan Teroris Paling Berdarah Nigeria, Ledakan 3 Bom di Luar Masjid Bunuh 120 Orang
3 Resep Gulai Daun Singkong, Versi Simpel sampai ala Rumah Makan Padang
Benteng Bukit Kursi, Bekas Benteng Pertahanan yang Jadi Cagar Budaya di Pulau Penyengat
Iran Bakal Luncurkan CBDC untuk Hindari Sanksi AS
Ruben Amorim Ngotot Minta Dibelikan Viktor Gyokeres, Sudah Bilang ke Petinggi Manchester United
Serok Cuan Saat Window Dressing, Begini Strateginya
Ketahui Gejala Kolesterol Tinggi, Waspada dengan Sakit Kepala di Bagian Belakang dan Punggung