Liputan6.com, Jakarta Banyak hal yang menarik 'dikulik' di balik pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Misalnya saja soal undangan yang tak sempat disebar semua hingga beberapa jam jelang pernikahan.
Bahkan, presenter Kartika Putri juga mengakui bahwa ia telat menerima undangan dan nyaris tak datang ke pernikahan Raffi-Nagita. Rupanya, undangan itu telat disebar karena disabotase oleh ibunda Raffi, Amy Qanita.
"Saya baru tahu kalau mama saya sabotase 480 undangan, terus nenek saya juga sabotase 300. Jadi mohon maaf kalau ada yang nggak kebagian," kata Raffi usai ijab kabul di Hotel Ritz Carlton, SCBD, Jakarta Selatan, Jumat (17/10/2014).
Pernikahan Raffi Ahmad-Nagita Slavina digelar secara mewah dan besar-besaran. Usai ijab kabul, keduanya akan menghelat pesta pernikahan di tempat yang sama pada Minggu, 19 Oktober 2014. Lantas, Raffi-Nagita juga mengadakan private party di Tabanan, Bali, pada 25 Oktober mendatang.
Raffi berjanji, pernikahan ini akan membuat dirinya menjadi laki-laki yang lebih dewasa dan bertanggungjawab. "Karena kalau cowok yang sudah menikah kan harus seperti itu," pungkas Raffi Ahmad.(Jul/Mer)
Raffi Ahmad Akui Undangannya Disabotase
Raffi Ahmad meminta maaf kepada teman-teman yang tidak menerima undangan pernikahan darinya.
Diperbarui 17 Okt 2014, 19:00 WIBDiterbitkan 17 Okt 2014, 19:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Emas Hari Ini 19 April 2025: Antam, UBS, dan Galeri 24 Kompak Turun, Cek Daftar Lengkapnya!
Jasa Marga Sebut Contraflow di Ruas Tol Jagorawi Arah Puncak Sudah Dihentikan, Ini Alasannya
Model Pintu Rumah 1 Pintu Terbaru yang Estetik dan Elegan, Lagi Tren di 2025
Rusia Rancang Stablecoin Sendiri Usai Dompet USDT Diblokir
Contoh Teks Prosedur Protokol, Panduan Lengkap dengan Tips dan Manfaat
DMAS Catatkan Marketing Sales Rp 466 Miliar di Kuartal Pertama 2025
Ceramah UAS 2025: Beda Zakat, Infak, Sedekah dan Wakaf yang Kerap Keliru
4 Artis Wanita Siapkan Warisan Rumah untuk Anaknya yang Masih Kecil
Tia Rahmania Menang Gugatan Lawan Bonnie Triyana, Jubir PDIP Sebut Pihaknya Sudah Ajukan Kasasi ke MA
Contoh Surat Perjanjian Kerjasama Sederhana untuk Berbagai Keperluan, Berikut Panduan Lengkap Membuatnya
Contoh Perubahan Kecil yang Berdampak Besar dalam Kehidupan Sehari-hari, Wajib Diterapkan dalam Hidup
Contoh Adaptasi Tingkah Laku pada Makhluk Hidup, Berikut Penjelasan Lengkap