Liputan6.com, Jakarta Nama Rio Sidik di panggung musik jazz begitu menggema. Ia sempat berkolaborasi dengan sejulah musisi dunia seperti Maurice Brown atau Incognito.
Di Tanah Air, ia sempat bekerjasama dengan Bubi Chen, Indra Lesmana dan Erwin Gutawa Orchestra. Sayangnya, belasan tahun malang melintang di panggung musik, Rio Sidik belum pernah sekalipun menelurkan album.
Kini, Rio Sidik bisa sedikit bernapas lega. Pasalnya, album perdana bertajuk The Sound of Mystical Vibe selesai dirampungkan dan resmi dirilis ke masyarakat.
"Saya banyak nulis lagu dan dibawakan oleh band lain. Jadi saya merasa sudah saatnya untuk punya album sendiri," cerita Rio Sidik meluncurkan album perdananya itu di Rolling Stone Cafe, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Album tersebut, dikatakan Rio Sidik, memiliki konsep live recording audio-video. Dengan demikian, Rio menjadi yang trumpeter pertama di Indonesia yang menyanyi sekaligus merekam albumnya secara live.
"Album ini direkam secara live, hanya satu kali take tiap lagu. Jadi berasa banget ambience-nya," papar Rio Sidik.
Album `The Sound of Mystical Vibe` berisi sembilan lagu yang masing-masingnya memiliki genre berbeda, mulai dari pop, jazz, reggae hingga rock n roll.
Barceloneta, To Much To Forget, Whisper From God, Kesari, Autumn in Moscow, Oh Sayang, Hope and Love, On My Scooter serta If yang didapuk Rio Sidik menjadi lagu jagoan di album perdananya.(Gie/Mer)
Usai Kolaborasi dengan Incognito, Rio Sidik Bikin Album Perdana
Rio Sidik sempat bekerjasama dengan Budi Chen, Indra Lesmana, dan Erwin Gutawa Orchestra.
Diperbarui 15 Des 2014, 23:15 WIBDiterbitkan 15 Des 2014, 23:15 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Liga InternasionalManchester United Siapkan Manuver Gila Tawar Bintang Barcelona
8 9 10
Berita Terbaru
Pembebasan Lahan Jadi Solusi Awal Atas Kemacetan Horor Jalan Raya Sawangan Depok
Cerita WNI Korban Bandar Scamming di Myanmar, Diancam Organ Tubuh Akan Dijual Kalau Tak Capai Target
Tambah Invetasi Rp 5 Triliun, Suzuki Siap Genjot Produksi di Indonesia
Cara Mencegah Diabetes: Panduan Lengkap untuk Hidup Sehat
11 Resep Sosis Telur Praktis dan Lezat, Tumis hingga Gulung
ChatGPT Bisa Jadi Asisten Bawaan di Android, Begini Cara Mengaktifkannya!
KPU RI Pastikan Pemungutan Suara Ulang Gelombang Pertama Siap Digelar
Mengenal Stroke Berulang: Risiko, Gejala, dan Pencegahan
VIDEO: Dedi Mulyadi Larang Ormas dan LSM Ajukan Proposal THR!
350 Kata-Kata Motivasi Singkat Aesthetic yang Menginspirasi
3000 Tiket untuk Suporter Tamu Timnas Indonesia vs Bahrain Tak Laku, Apa Penyebabnya?
Ratusan Ribu Pasang Sepatu Donasi Menumpuk di Singapura karena Proyek Daur Ulang Mandek