Kekasih Hamil, Kim Hyun Joong Janji Bertanggung Jawab

Kim Hyun Joong berjanji akan bertanggung jawan jika kekasihnya memang tengah mengandung anaknya.

oleh Desika Pemita diperbarui 23 Feb 2015, 16:00 WIB
Diterbitkan 23 Feb 2015, 16:00 WIB
Kekasih Hamil, Kim Hyun Joong Janji Bertanggung Jawab

Liputan6.com, Seoul Setelah dikabarkan melakukan penganiaayaan terhadap wanita yang disebut menjadi kekasihnya, Kim Hyun Joong dikabarkan telah menghamilinya. Kabar dari majalah wanita Women Sense edisi Maret 2015 menyebutkan jika Kim Hyun Joong telah kembali menjalin hubungan dengan wanita yang hanya disebutkan bernama Choi. Kini, ia telah siap menjadi seorang ayah.

Kabar tersebut menyeruak hingga mebuat publik heboh. Kim Hyun Joong dan agensi yang mengasuhnya--KeyEast Entertainment--tak membantah berita mengenai wanita yang bernama Choi tengah hamil.

Sebuah sumber menyebutkan, Kim Hyun Joong bahkan siap untuk bertanggung jawab jika anak yang dikandung Choi memang buah hatinya. "Kim Hyun Joong tak membantah kabar tersebut. Ia bahkan akan bertanggung jawab dengan menikahi wanita itu,' ujar sebuah sumber, dilansir dari Nate, Senin (23/2/2015).

Bahkan, pihak orangtua Kim Hyun Joong dan Choi disebut-sebut telah melakukan pertemuan untuk membahas pernikahan. Saat ini, Choi disebut-sebut harus sering melakukan konsultasi dengan dokter terkait kesehatan dan bayinya.

Beredarnya kabar ini membuat posisi Kim Hyun Joong dilema. Kim Hyun Joong yang akan mulai mengikuti wajib militer pun menjadi bingung, apakah harus meneruskan tugasnya sebagai warga negara atau tidak.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya