Keluar Wamil, Yesung Super Junior Langsung Berkunjung ke Jakarta

Yesung yang merupakan personel Super Junior rupanya lepas wamil lebih cepat dari jadwal. Seperti apa ceritanya?

oleh Desika Pemita diperbarui 05 Mei 2015, 11:00 WIB
Diterbitkan 05 Mei 2015, 11:00 WIB
 Keluar Wamil, Yesung Super Junior Langsung Berkunjung ke Jakarta
Yesung yang merupakan personel Super Junior rupanya lepas wamil lebih cepat dari jadwal. Seperti apa ceritanya?... Selengkapnya

Liputan6.com, Seoul: Yesung merupakan personel Super Junior yang telah menyelesaikan kewajibannya melakukan wamil. Yesung mulai masuk Mei 2013 silam, seharusnya keluar hari ini, Selasa (5/5/2015).

Namun Yesung dikabarkan telah keluar dari tempatnya bertugas lebih cepat. Yesung lepas wajib militer kemarin, 4 Mei 2015. Melalui akun media sosial miliknya, Yesung mengungkapkan dirinya kini telah resmi menjadi warga sipil.

Yesung bersama rekan-rekannya saat bertugas [Foto: Facebook Yesung]

Lebih menghebohkan lagi, Yesung rupanya langsung mendapatkan jadwal selepas wajib militer yaitu berkunjung ke jakarta. Di akun Instagram miliknya, Yesung membocorkan rencana kegiatannya itu.

"Saya dijadwalkan mengunjungi Jakarta, 6 Mei 2015. Ini merupakan perjalanan pertama saya selepas wamil. #Jakarta #peta," tulis Yesung.

 

Penggemar Yesung pun langsung heboh dengan kabar tersebut, menyebutkan penggemar di Indonesia sangat beruntung. "Jakarta adalah perjalanan pertamamu. Itu negaraku. Saya benar-benar merasa antusias," tulis akun dyah.sekar

Beberapa dari mereka juga menuliskan, "selamat datang kembali ke masyarakat, oppa," tulis akun azumie14.




Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya