Vokalis Sex Pistols Sebut Green Day Versi Jelek dari Punk Rock

Sejak dulu, vokalis Sex Pistols, John Lydon memang tak pernah suka Green Day.

oleh Feby Ferdian diperbarui 21 Sep 2015, 10:15 WIB
Diterbitkan 21 Sep 2015, 10:15 WIB
Sex Pistols
Sex Pistols

Liputan6.com, Los Angeles - Vokalis Sex Pistols, John Lydon kembali menyatakan ketidaksukaannya terhadap band punk asal California, Green Day.

Lydon merasa Green Day telah menurunkan wibawa genre yang sempat dipopulerkannya di tahun 1970. Ia bahkan menganggap band besutan Billie Joe Armstrong tersebut sebagai band yang tidak orisinil.

Baca juga: Tom DeLonge Klaim Dirinya yang Ciptakan Blink 182

"Aku tak pernah sekalipun menjadi fans mereka. Aku tidak bisa mengerti band itu. Rasanya seperti melihat versi kurus dan jelek dari sebuah genre yang seharusnya bisa membawa pesan penting. Sebagai sebuah band, mereka juga tidak begitu signifikan," ucapnya kepada Rolling Stone beberapa waktu lalu.

Tak hanya Green Day, Lydon juga menyindir musisi generasi sekarang yang menyanyikan ulang Anarchy of The UK. Pasalnya, bagi Lydon, belum ada satupun dari mereka yang mampu membawakan nuansa berbeda dari lagu terpopuler Sex Pistols itu.

Baca juga: Ifan Seventeen Ternyata Mantan Vokalis Band Metal

"Kurasa mereka tak melakukan sesuatu yang lebih baik dari versi originalnya. Dan itu bukan karena aku yang merasa kalau lagu itu terlalu berharga," tandas Lydon.(Feb/Rul)

Baca juga Indie of the Month: Sweet As Revenge

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya