Sibuk dengan Yong Pal, Joo Won Akan Sapa Fans di Indonesia Gratis

Di tengah kesibukannya dengan drama Yong Pal, Joo Won dikabarkan akan menyapa penggemar di Indonesia tanpa dipungut biaya.

oleh Desika Pemita diperbarui 23 Sep 2015, 10:15 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2015, 10:15 WIB
Sibuk dengan Yong Pal, Joo Won Akan Sapa Fans di Indonesia Gratis
Di tengah kesibukannya dengan drama Yong Pal, Joo Won dikabarkan akan menyapa penggemar di Indonesia tanpa dipungut biaya [foto: MNet]

Liputan6.com, Jakarta Aktor tampan Korea Selatan Joo Won tengah menjadi perbincangan publik setelah beradu akting dengan Kim Tae Hee. Peran Joo Won sebagai dokter bedah yang terlihat matre Kim Tae Heyun di Yong Pal berhasil membuatnya melejit bak roket.

Drama Yong Pal pun berhasil meraih rating tertinggi di Korea Selatan yaitu 21 persen. Joo Won pun makin digemari oleh penikmat drama Korea. Rupanya sebagai ucapan terima kasih untuk penggemar yang telah mendukungnya, Joo Won berencana menyapa fans di Tanah Air.

Joo Won saat menggelar fan meeting di Jepang, beberapa waktu lalu [foto: KN TV]

Dalam siaran pers yang diterima Liputan6.com, Rabu (23/9/2015), untuk pertama kalinya, Joo Won menginjakkan kaki ke Indonesia. Lebih hebat lagi, kegiatan yang dilakukan Joo Won bersama penggemar itu tak dipungut biaya alias gratis.

Dalam acara itu, fans bisa menikmati kesempatan untuk lebih dekat dan intim bersama Joo Won, berinteraksi dengan berbincang-bincang hingga melakukan permainan interaktif. Bahkan, Joo Won juga akan memberikan kesempatan fans untuk berfoto bersama.

Joo Won saat menggelar fan meeting di Thailand, beberapa waktu lalu [foto: KN TV]

Joo Won ingin menorehkan kenangan terindah bersama penggemar di Indonesia. Kegiatan bernama Meet and Greet with Joo Won diadakan di Lotte Shopping Avenue (Main Atrium) di Jakarta, 9 Oktober 2015 mendatang, pukul 19.15 WIB.

(Des/Adt)

 

 

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya