Liputan6.com, Jakarta Setelah menentukan tanggal rilis Pacific Rim 2, yaitu 23 Februari 2018, Legendary Pictures juga mengumumkan calon pemeran utama lainnya di film robot besar ini, untuk mendampingi bintang Star Wars, John Boyega.Â
Setelah melakukan berbagai casting, anak aktor legendaris Clint Eastwood, berkemungkinan untuk membintangi film ini, jika Scott Eastwood setuju dengan tawaran yang diberikan. Pacific Rim 2 akan dibuat berdasarkan dunia khayal yang diciptakan oleh Guillermo del Toro dan Travis Beacham. Film pertamanya meraih keuntungan sampai sebesar $411 juta.
Advertisement
Scott Eastwood, yang di awal karirnya menggunakan nama ibunya, Reeves, memang sedang berada di jalur cepat untuk menjadi pemeran utama pria di Hollywood. Dilaporkan oleh Deadline pada bulan April, aktor berusia 29 tahun ini akan membintangi franchise terbaru The Fast and The Furious, Fast 8.
Tak hanya itu, Scott Eastwood, yang sempat menjadi bintang video klip Taylor Swift untuk lagunya "Wildest Dream", juga akan muncul dalam film anti-hero dari DC, Suicide Squad, bersama Will Smith, Margot Robbie, dan Jared Leto.
Walaupun anak dari seorang aktor-sutradara legendaris di Hollywood, Clint Eastwood, Scott mengatakan keputusannya untuk menggunakan nama keluarga sang ibu di awal kariernya adalah untuk mencegah nepotisme. Bintang The Longest Yard ini juga bilang, beberapa kali dia gagal casting untuk bermain di film besutan ayahnya sendiri.
"Aku melakukan audisi untuk hampir semua film ayahku," ujarnya sambil mengatakan bahwa dia ditolak untuk membintangi film Clint Eastwood, American Sniper, yang meraih banyak nominasi Oscar.
Untungnya, karir Scott Eastwood terus menanjak. Selain film-film di atas, aktor yang juga sering menjadi model ini juga akan membintangi film biopik, Snowden, bersama Jacob Gordon-Levitt, dan bintang Divergent, Shailene Woodley.