Liputan6.com, Jakarta - Al Ghazali saat ini diketahui sedang menjalani ibadah umrah. Usai liburan tahun baru, ia berangkat ke Tanah Suci bersama dengan Maia Estianty, dan Dul Jaelani.
Al Ghazali menyempatkan diri singgah di masjid bersejarah di kota Madinah, yaitu Masjid Quba. Di sana, ia berswafoto di depan Masjid Quba.
Fotonya itu kemudian diunggah ke Instagramnya pada Sabtu (5/1/2019).
Advertisement
Baca Juga
"Masjid Quba, tempat dimana Nabi Muhammad SAW pertama kali menginjak kota Medina setelah hijrah dari Makkah dan langsung membangun Masjid Quba. Alhamdulillah," tulis Al Ghazali di unggahan tersebut.
Bahagia
Melihat momen tersebut, banyak yang ikut berbahagia karena Al Ghazali menyempatkan diri umrah dan wisata religi. Mereka juga mendoakan agar ibadah umrahnya kali ini berjalan lancar sampai setibanya kembali ke Tanah Air.
"Nah gitu dong sekali2 ke tmpt religius jgn ke tmpt yg berbikini mulu," tulis @widuriricha.
"Fii amanillah.. Semoga umrohnya mabrur. Lancar semua sehat..," timpal @mutiaralala.
Advertisement
Hijrah
Tidak sedikit juga yang berharap agar Al Ghazali hijrah menjadi lebih baik dan memperdalam ilmu agama.
"Hijrah bang @alghazali7semoga berkah hidupnya. Amin," harap @arief_ollon.
"Ah aku terharu :') cepet" deh @alyssadaguise nikah ama ka al, biar nanti khusyu agama bareng," timpal @maya.wht.