Tompi Gandeng Musisi Inggris di Single Terbaru

Tompi berkolaborasi dengan musisi inggris lewat single Feel This Way

oleh Sapto Purnomo diperbarui 22 Mei 2019, 12:20 WIB
Diterbitkan 22 Mei 2019, 12:20 WIB
Tompi
Tompi hobi fotografi (Instagram/dr_tompi)

Liputan6.com, Jakarta Tompi kembali menunjukkan eksistensinya di industri musik Tanah Air. Penyanyi yang juga berprofesi sebagai seorang dokter bedah plastik ini merilis single terbaru berjudul "Feel This Way".

Tak sendiri, dalam singlenya kali ini Tompi berkolaborasi dengan musisi asal Inggris Jean Paul Munick‎. Kolaborasi tersebut dikatakan Tompi, berawal saat ia dan Jean Paul Munick sama-sama mengisi pagelaran musik jazz.

"Ide ini berawal dari saat pas Java Jazz kemarin. Dia datengin backstage gua, mungkin karena saat itu dia lihat banyak yang antre mau tonton gua. Dia penasaran kali ya ini siapa, pas datang dia tanya duluan, ngajak nge-jam gitu," ucap Tompi di Melodika Musik, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (21/5/2019).

Dianggap Bercanda

Tompi
Tompi rilis single baru Feel This Way

Tompi mengira ajakan Jean Paul Munick untuk berkolaborasi dengannya hanyalah senda gurau belaka. Terlebih Jean Paul Munick namanya sudah terkenal sebagai musisi jazz dunia.

"Awalnya gua pikir dia cuma ngecap (bercanda), ternyata beberapa hari kemudian dia email gua. Dan ternyata beneran nih bule, serius," terang Tompi.

Tak Lama

Tompi
Tompi rilis single baru Feel This Way

Tak butuh waktu lama buat Tompi dalam menggarap single kolaborasi, yang menceritakan tentang perjuangan seorang lelaki untuk merebut hati wanita idamannya.

"Musik saya yang buat, saya rekam pakai HP saja. Saya ke kirim ke dia. Terus dua bulan kemudian dia ngirim balik hasilnya," ujar tompi.

"Ya terus gue ke London, di sana kita buat liriknya, dia tulis yang bahasa Inggrisnya. Kemudian dia bilang, ‘Tom kayaknya harus ada lirik bahasa Indonesianya sih’ akhirnya gue buat liriknya dan jadi deh. Enggak lama," cerita Tompi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya