Liputan6.com, Jakarta - Zaskia Gotik hingga kini belum juga dilamar sang kekasih. Padahal, ia sempat mengaku sudah memiliki pacar yang sudah mapan.
Hal ini Zaskia Gotik ungkap saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Jessica Iskandar yang tayang pada 27 November 2019.
Advertisement
Baca Juga
Tiba-tiba, pada Kamis (26/12/2019), melalui Instagram Story, Zaskia Gotik curhat mengenai jodoh yang belum juga datang.
Kebelet Nikah
Zaskia Gotik mengungkapkan perasaannya. Ia mengaku ingin segera menikah. "Udah kepengen ada yang selalu temenin hidup aku ya Allah ..," curhat Zaskia Gotik.
Advertisement
Lelah
"Aku butuh seseorang yang selalu ada dikala aku membutuhkan. Aku lelah ya Allah dengan Ini, harus sampe kapan ya Allah," lanjutnya.
Ingin Bahagia
Tak sampai situ saja, pemilik goyang itik ini juga mengaku ingin bahagia seperti yang lainnya. "Aku ingin bahagia.. Aku masih pantas bahagia kan ya Allah?" sambungnya.
Advertisement
Mantan Menikah
Curhatan pelantun "Bang Jono" berbarengan dengan unggahan mantan kekasihnya, Ryan, di Instagram Story. Ryan memperlihatkan foto dirinya menikah dengan seorang wanita pada 22 Desember 2019 lalu.
Adat Sunda
Terlihat Ryan dan istrinya mengenakan pakaian adat Sunda. Keduanya memilih warna putih sebagai pakaian pengantinnya.
Advertisement
Menikah Tahun Depan
Dalam curhatannya tersebut, Zaskia Gotik berharap 2020 sudah memiliki pendamping. "Mudah2an tahun depan seseorang itu bisa hadir Dalam hidup aku Dan me Jadi imam yang baik buat aku Dan keluarga aku Amin #lagimellow #edisicurhat Maafin Neng yah Jadi curhat," pungkasnya.