Sabyan Gandeng Hanin Dhiya Nyanyikan Lagu Fatimah Az Zahra

Hanin Dhiya dianggap memiliki karakter yang pas dalam lagu baru Sabyan.

oleh Aditia Saputra diperbarui 25 Agu 2020, 08:30 WIB
Diterbitkan 25 Agu 2020, 08:30 WIB
Sabyan
Sabyan kolaborasi dengan Hanin Dhiya

Liputan6.com, Jakarta Grup musik gambus Sabyan kembali berkarya di masa pandemi Covid-19 ini. Menggandeng penyanyi muda Hanin Dhiya, Sabyan mengeluarkan single berjudul “Fatimah Az Zahra". 

Pemilihan Hanin Dhiya memang tak semudah yang dibayangkan. Sosok Hanin Dhiya yang sukses meng-cover lagu-lagu orang lain bukan menjadi acuannya.  Namun, Hanin dianggap bisa berkolaborasi dengan Sabyan

“Aku sempat mikir nggak bisa karena kita memang beda genre. Sempet nervous sih saat tawaran ini masuk, aku takut hasilnya nggak sesuai dengan ekspektasi kakak-kakak Sabyan,” ujar Hanin Dhiya saat jumpa pers secara virtual, Senin (24/8/2020).

Karakter Vokal

6 Potret Terbaru Hanin Dhiya Kini Tampil Berhijab, Bikin Pangling
Hanin Dhiya kini sering tampil dengan hijab. (Sumber: Instagram/@hanindhiyaatys)

Pemilihan Hanin Dhiya memang datang dari seorang Ayus yang merupakan keybordis Sabyan. Karakter vokal yang dimiliki oleh Hanin dipercaya Ayus dapat melengkapi lagu Fatimah Azahra.  

“Banyak yang berpikir kita ngajak Hanin gara-gara dia berhijab. Bukan karena itu, kita memilih dia karena karakter suaranya pas saja dengan lagu ini,” ujar Ayus.

Hanin Dhiya sendiri bukanlah pendatang baru dalam industri musik Indonesia. Besar dengan membawakan lagu lagu cover, Hanin kini berubah menjadi sosok penyanyi remaja dengan segala kelebihannya. 

 

Wejangan

Nissa Sabyan
Tanpa ritual panjang, ini langkah perawatan kulit glowing dan sehat Nissa Sabyan. (Foto: Instagram)

Sabyan memang memberikan wejangan kepada Hanin Dhiya saat take vocal untuk menyanyikan lagu religi ini.  Hal ini merupakan salah satu treatment Ayus agar Hanin dapat menyanyikan lagu sesuai dengan rasa dan hasil yang dibayangkan oleh Ayus. 

“Pas aku dikasih lagunya, aku dengerin, ini pertama kalinya aku nyanyi lagu religi. Aku harus menyesuaikan suara juga karena lagu-lagu yang aku bawakan biasanya lagu-lagu galau dan lurus saja,” ucap Hanin.

 

Lirik Lagu

Lagu Fatimah ini merupakan sebagian kisah dari anak baginda Nabi Muhammad S.A.W.  Pengkiasan lirik dalam lagu ini merupakan penggambaran seorang Fatimah Azzahra di mana pada saat itu beliau merupakan anak kesayangan Rasul, ini karena sikap dan pembawaan Fatimah Azzahra yang luar biasa sempurna di mata ayahnya. Berbagai perintah dan arahan Rasulullah dijalankan dengan ikhlas dan senang hati demi kecintaannya terhadap ayah. 

Sabyan serta Hanin Dhiya berharap karya terbarunya ini dapat diterima oleh para pecinta musik indonesia serta dapat dinikmati oleh semua kalangan pencinta musik Indonesia.

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya