Kronologi Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Batal Nikah Tahun Ini

Sejumlah kemungkinan menikah tahun ini dijajaki Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. Salah satunya, akad dulu di awal pandemi Covid-19.

oleh Wayan Diananto diperbarui 15 Okt 2020, 15:00 WIB
Diterbitkan 15 Okt 2020, 15:00 WIB
Aurel Hermansyah. (Foto: Instagram @aurelie.hermansyah)
Aurel Hermansyah. (Foto: Instagram @aurelie.hermansyah)

Liputan6.com, Jakarta Dikabarkan akan menikah di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta tahun ini, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar akhirnya menunda rencana besar mereka. Pandemi Covid-19 membuat jadwal mereka terkoreksi.

Aurel Hermansyah menegaskan, penundaan ini keputusan berat setelah menimbang sejumlah hal. Pelantun “Susah Jatuh Cinta” dan “Kepastian” membeberkan kronologi pernikahan yang tertunda.

“Waktu itu sebelum pandemi, kita sempat berpikir apa kita akad dulu ya. Karena waktu itu kan kita lagi lockdown, setelah kita lockdown itu kepikiran nih apa akad dulu, ya?” aku Aurel Hermansyah.

Hampir Akad

Aurel Hermansyah. (Foto: Instagram @aurelie.hermansyah)
Aurel Hermansyah. (Foto: Instagram @aurelie.hermansyah)

“Waktu itu sempat sudah hampir akad nikah. Cuma kita pikir kan keluarganya Atta enggak ada di sini. Kalau misalkan mau video call atau Zoom itu enggak berasa kayak ada,” Aurel Hermansyah menyambung.

Sementara ia dan Atta Halilintar berkeyakinan pernikahan semestinya sekali untuk seumur hidup. Karenanya, kehadiran keluarga inti secara fisik untuk memberi doa dan restu sangat penting.

Penginnya Ada Keluarga Lengkap

Unggahan Gritte Agatha. (Foto: YouTube Gritte Agatha)
Unggahan Gritte Agatha. (Foto: YouTube Gritte Agatha)

“Penginnya ada keluarga lengkap segala macam. Akhirnya diputusin, ya sudah kalau gitu kita coba akhir tahun deh. Akhir tahun (wabah) kayak begini, jadi mungkin jalannya ya sudah tahun depan. Kalau kita paksain juga enggak bagus,” imbuhnya.

Pengakuan ini terekam dalam video bertajuk “Atta Halilintar-Aurel Hermansyah Sempet Kepikiran Akad Nikah Dulu” yang terekam di kanal YouTube Gritte Agatha, Rabu (14/10/2020).

Namanya Orangtua

Atta Halilintar. (Foto: Instagram @attahalilintar)
Atta Halilintar. (Foto: Instagram @attahalilintar)

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar anak pertama. “Namanya orangtua, anak pertama tuh pasti pengin yang wah, karena di mana-mana anak pertama kan apalagi papaku sudah umur 50. Kita enggak ada yang tahu umur karena aku takut juga. Ya sudahlah, sabar saja dulu,” cetusnya.

Aurel Hermansyah memanfaatkan tahun 2020 untuk mengenal calon suami lebih dekat. Ia bersyukur tak ada hal negatif yang tampak dalam diri Atta Halilintar dari sejak kolaborasi untuk konten YouTube hingga pacaran. 

Atta Begini Ternyata...

Atta Halilintar. (Foto: Instagram @attahalilintar)
Atta Halilintar. (Foto: Instagram @attahalilintar)

“Sering bareng, kerja bareng. Jadi makin lama banyak tuh kelihatan. Yang tadinya aku pikir Atta begini ternyata begini. Cuma enggak ada yang negatif banget,” tutur artis kelahiran Jakarta, 10 Juli 1998. Semula Aurel Hermansyah ingin menikah di pantai dan mengundang fans.

Atta Halilintar berpikir, pantai tak cukup untuk menampung populasi penggemar. Terkait inisiatif mengundang fans, Aurel Hermansyah beralasan, “Kita punya hubungan ini karena netizen, mereka yang cie-ciein.”

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya