Liputan6.com, Jakarta - Atta Halilintar bersama keluarga, telah bertemu dengan keluarga besar Aurel Hermansyah di tempat lamaran, Sabtu (13/3/2021). Namun, Aurel belum muncul di antara mereka.
Setelah perwakilan dari kedua keluarga memberikan pengantar, putri Anang Hermansyah dan Krisdayanti ini pun muncul dengan baju berwarna ungu dan didampingi sang adik, Arsy.
YouTuber nomor satu se-Asia ini mengucapkan salam kepada keluarga Aurel Hermansyah.
Advertisement
Baca Juga
Bertemu Keluarga Aurel Hermansyah
"Bismillahirahmannirahim, saya Muhammad Attamimi Halilintar ke sini untuk bertemu keluarga dari Aurel Hermansyah, anak dari Bapak Anang, Ibu Ashanti dan Mimi KD," ucap Atta di hadapan seluruh keluarga dan tamu yang hadir.
Advertisement
Ingin Melamar
Di kesempatan yang sama, Atta Halilintar menyampaikan keinginannya untuk meminang Aurel Hermansyah kepada Anang Hermansyah dan Ashanty serta Krisdayanti.
"Saya ke sini bersama keluarga yang bisa hadir untuk melamar anak dari pipi, bunda dan mimi. saya pribadi dengan banyak kekurangan dengan ketidaksiapan tapi dari hati terdalam, semoga lamaran saya diterima," lanjutnya.
Diterima
Sebelum Anang Hermansyah menerima lamaran tersebut, ia lebih dulu menanyakan kepada sang anak, yang sudah setahun menjadi kekasih Atta Halilintar.
"Gimana Aurel, diterima enggak?" tanya Anang yang dijawab anggukan kepala sang putri.
Anang pun langsung menerima pinangan Atta Halilintar untuk putrinya.
Advertisement
Sematkan Cincin
Usai lamaran diterima, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah maju ke depan. Atta menyematkan sebuah cincin di jari manis sang kekasih.
Kemudian, dilakukan seserahan dengan adat Padang, di mana ibu kedua belah pihak saling memberikan seserahan.
Perempuan
Karena orangtua Atta tak hadir maka diwakilkan oleh sang tante, Ade, sebagai perwakilan ibu Atta. Sedangkan pihak Aurel diwakilkan oleh ibu sambung, Ashanty.
Advertisement