Rahasia Langgeng Super Junior, Leeteuk: Kami Ini Grup Gila

Leeteuk Super Junior merasa rekan satu grupnya saling memberi energi untuk satu sama lain.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 17 Mar 2021, 13:20 WIB
Diterbitkan 17 Mar 2021, 13:20 WIB
Super Junior. (Twitter/ siwonchoi)
Leeteuk Super Junior merasa rekan satu grupnya saling memberi energi untuk satu sama lain. (Twitter/ siwonchoi)

Liputan6.com, Seoul - Super Junior terbukti kebal dari "kutukan tujuh tahun lalu bubar" yang beredar di jagat K-Pop. Jangankan tujuh tahun, Choi Siwon dkk telah merayakan ulang tahun ke-15, dan terbilang masih rajin mengelurkan karya.

Yang terbaru adalah album The Renaissance dengan title track "House Party" yang dirilis SM Entertainment pada Selasa (16/3/2021) kemarin.

Dalam konferensi pers, sempat disinggung apa rahasia langgeng dan kompak grup mereka.

"Kapan pun aku berpromosi bersama Super Junior, aku mendapatkan kekuatan. Saat sendirian aku merasa seperti sedang bekerja, tapi saat bersama Super Junior rasanya seperti main-main. Seperti house party," tutur Ryeowook, seperti diwartakan Soompi.

Grup Gila

Super Junior. (Twitter/ SJofficial)
Super Junior. (Twitter/ SJofficial)

Leeteuk menambahkan, kelakuan para personel Super Junior memang terbilang aneh bin ajaib.

"Saat kami berpromosi sebagai tim, ada istilah 'Bahkan kalau ada yang agak kurang gilanya, semuanya tetap gila'. Karena kami ini grup gila," ujar sang leader.

Ia kembali menuturkan, "Bersama grup ini, kami bisa memompa semangat dan memberi energi kepada satu sama lain. Meski rusuh, ini memberikan perasaan bahwa kamu hidup dan melakukan sesuatu. Kami juga berpromosi secara gila-gilaan dalam masa promosi."

Kontrak Diperbarui

Super Junior. (SM Entertainment via Soompi)
Super Junior. (SM Entertainment via Soompi)

Heechul menambahkan dengan gaya canda tapi logis.

"Bukannya karena kontrak kita yang diperbarui terus, ya? Realistis saja, kalau agensi kita beda, nanti jadwal kita enggak ketemu. Tapi karena kita memperpanjang kontrak, makanya SM merilis album kita?"

Hal yang Penting

Super Junior. (SM Entertainment via Soompi)
Super Junior. (SM Entertainment via Soompi)

Di luar soal grup yang tetap solid hingga usia belasan tahun, Leeteuk mengatakan kini ada perubahan dalam grupnya bila dibandingkan saat awal berkarier.

"Saat kami berpromosi dulu, kami pikir kami harus melakukan genre apa pun yang populer. Melihat lagi ke belakang, kami mengetahui bahwa bukan genre populer yang penting, tapi bahwa para anggotanya bersama, merilis album, dan berpromosi di panggung," tutur idol sekaligus MC kondang ini.

Bersenang-senang di Panggung

Leeteuk menambahkan, "Seain soal semua genre populer, fokus dari 'House Party' adalah menampilkan energi unik di mana kami semua bisa bersenang-senang di atas panggung."

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya