Liputan6.com, Jakarta Prahara tengah mengguncang rumah tangga Desiree Tarigan dengan pengacara kondang Hotma Sitompul. Wanita 59 tahun itu mengaku diusir dari rumah pria yang telah menikahinya selama 24 tahun.
Tak hanya itu, ibunda Bams eks Samson juga mengaku sudah tak pernah diberi nafkah batin selama delapan tahun belakangan ini.
"Iya benar (delapan tahun tak berhubungan suami istri. Waktu itu kan sudah saya jawab)," ucap Desi, sapaan ibunda Bams, di kawasan Antasari, Jakarta Selatan, Senin (29/3/2021).
Advertisement
Perang Dingin
Selama delapan tahun diakui Desiree Tarigan, ia perang dingin dengan suaminya. Kendati demikian suaminya itu tidak pernah meninggalkannya.
"Pulang (tetap) ke rumah," ujar Desiree lagi.
Advertisement
Kekerasan
Meski perang dingin namun tidak ada kekerasan fisik yang dilakukan oleh Hotma Sitompul. Hanya pengusiran dari rumahnya yang terjadi belum lama ini.
"Enggak ada (kekerasan), cuma diusir kemarin," tuturnya.
Orang Ketiga
Mengenai kabar adanya orang ketiga, yang disebut-sebut Mikhavita Wijaya, Desiree Tarigan belum mau membicarakannya kepada publik.Â
"Kita jangan dulu bicara orang ketiga, fokus pada ibunya," ujar Hotman Paris.
Â
Advertisement