Live Streaming Program Ini Dangdut bersama Zaskia Gotik, Sabtu 9 Oktober 2021

Live streaming Ini Dangdut episode Kembalinya Zaskia Gotik yang hadir di Vidio Sabtu, 9 Oktober 2021.

oleh Isyhari Maheswar diperbarui 09 Okt 2021, 08:30 WIB
Diterbitkan 09 Okt 2021, 08:30 WIB
Ini Dangdut
Program Musik Ini Dangdut dapat disaksikan eksklusif di platform streaming Vidio. (Dok. Vidio)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Untuk Anda yang sangat suka dengan musik dangdut pasti tak habis-habisnya menonton acara yang siap menghibur Anda. Bukan hanya dari tarik suara, melainkan alunan musik yang siap mengajak Anda bergoyang santai.

Banyak acara dangdut yang bisa menjadi pilihan seperti halnya ajang pencarian bakat penyanyi dangdut Bintang Pantura 6. Baru-baru ini ada sebuah program dangdut terbaru yang mengusung tema seputar musik asli Indonesia ini.

Program Ini Dangdut merupakan acara yang dipersembahkan oleh SRN Entertainment. Dalam program ini akan diundang para penyanyi dangdut tanah air untuk memberikan penampilan terbaiknya secara live.

Sampai saat ini, Ini Dangdut sudah menyentuh hingga 8 episode. Untuk episode selanjutnya, Ini Dangdut akan kedatangan tamu yang istimewa dan pastinya dinanti-nanti oleh penikmat setia musik dangdut. Siapa lagi kalau bukan Zaskia Gotik. 

Kembalinya Neng Zaskia

7 Potret Terbaru Zaskia Gotik yang Kini Kembali Tampil di Atas Panggung
Zaskia Gotik (Sumber: Instagram/zaskia_gotix)... Selengkapnya

Dengan mengundang Zaskia Gotik sebagai bintang tamu pada episode Ini Dangdut, acara ini menjadi salah satu momen kembalinya Zaskia ke industri hiburan. Zaskia sendiri diketahui vakum selama beberapa waktu.

Kelahiran anak pertama dan sibuknya urusan rumah tangga menjadi alasan mengapa perempuan dengan panggilan “Neng” ini hiatus di dunia entertainment.

Selain Zaskia, pada Ini Dangdut episode yang akan datang juga akan mengajak Dinda Permata untuk menemani Zaskia. Dinda sendiri adalah salah satu kontestan Big Stage di TV Malaysia yang mewakili kontingen Indonesia.

Program Hiburan Melepas Rindu

Untuk Anda yang baru mengetahui program Ini Dangdut, program ini menawarkan tontonan hiburan layaknya acara variety show musik dangdut. Akan ada penyanyi dangdut kebanggaan Indonesia yang siap menghibur telinga kita dengan suara khas mereka yang merdu.

Ini Dangdut akan hadir dalam format siaran langsung pada setiap episode barunya. Untuk itu, Anda tidak ingin ketinggalan bukan? Kini saatnya Anda menyaksikan episode terbaru Ini Dangdut yang akan tayang pada Sabtu, (9/10/2021) pukul 15.00 WIB. Berikut adalah link live streamingnya.

Link Streaming

Sabtu, 9 Oktober 2021

Pukul: 15.00 WIB

Tema: Ini Dangdut Membuat Zaskia Gotik Kembali Bernyanyi

Link: Live Streaming Ini Dangdut Episode 9

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya