6 Potret Choky Sitohang dan Yuanita Christiani Dipasangkan Jadi MC, Warganet Nostalgia Take Me Out Indonesia

Choky Sitohang dan Yuanita Christiani dikenal lewat program Take Me Out Indonesia yang tayang di Indosiar pada 2009-2013.

oleh Panditio Rayendra diperbarui 06 Des 2021, 18:30 WIB
Diterbitkan 06 Des 2021, 18:30 WIB
Yuanita Christiani dan Choky Sitohang
Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)

Liputan6.com, Jakarta Choky Sitohang dan Yuanita Christiani melambung pada era 2010-an. Dua MC ini dipasangkan untuk memandu program Take Me Out Indonesia yang tayang di Indosiar pada 2009 hingga 2013. Program cari jodoh tersebut sangat terkenal pada masanya.

Populer pada era 2010-an, keduanya kini tak seaktif dulu. Choky kini memandu program kesehatan di salah satu TV berita sementara Yuanita jarang muncul di TV setelah menikah dengan Indra Wiguna Tjipto pada 2019. Baik Choky dan Yuanita masih aktif ngemsi di acara off-air.

Baru-baru ini keduanya dipasangkan jadi MC dalam sebuah acara off-air. Momen ini membuat warganet nostalgia masa jaya Take Me Out Indonesia. Berikut 6 potret Choky Sitohang – Yuanita Christiani saat ngemsi bareng dirangkum Showbiz Liputan6.com, Senin (06/12/2021).

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Serasi

Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)
Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)

Yuanita terlihat anggun memakai dress warna ungu pastel. Sementara Choky memakai setelan jas hitam. Pria 39 tahun ini memakai dasi yang warnanya senada dengan gaun Yuanita.

Surabaya

Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)
Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)

Dari penanda lokasi, Yuanita menyematkan Surabaya, Indonesia. Wanita 35 tahun ini tidak menyebutkan acara yang dipandunya. “Work Hard & Dream Big,” tulis ibunda Ariella Lenora Wiguna.

Chemistry

Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)
Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)

Dalam Instagram Stories Yuanita, tampak keduanya muncul di big screen. Terlihat penuh percaya diri dan chemistry mereka masih sekuat dulu.

Kompak

Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)
Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)

Sahabat Sandra Dewi ini juga mengunggah foto bareng Choky dan kerabat. Tampak istri Choky, Melissa Aryani dan ibunda Yuanita, Siannie Kheng.

Dream Team

Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)
Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)

Istri Choky menulis komentar dalam unggahan tersebut, “Dream team.” Sementara Choky mengunggah kalimat bercanda. “Keren banget pasangan MC-nya. Semoga dia bertambah sukses, dan Anda juga tentunya,” tulisnya.

Nostalgia

Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)
Yuanita Christiani dan Choky Sitohang (Foto: Instagram/@yuanitachrist)

Unggahan ini dipenuhi komentar warganet yang mengenang kesuksesan Take Me Out Indonesia. “Seketika langsung inget take me out Indonesia .. dua host keren,” tulis seorang warganet. “Liat Ka Yuan, sama Bang Choki jadi inget terus Ama Take me out. Tontonan waktu SD dulu,” tulis warganet lain.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya