Un1versary: The Encounter, Online Fanmeeting Pertama Persembahan Un1ty Sambut Hari Jadi

Konser Un1versary: The Encounter, Online Fanmeeting Pertama Persembahan Un1ty Sambut Hari Jadi

oleh Isyhari Maheswar diperbarui 09 Des 2021, 22:00 WIB
Diterbitkan 09 Des 2021, 22:00 WIB
Online Fanmeeting Un1versary: The Encounter
Un1ty gelar Online Fanmeeting bertajuk Un1versary: The Encounter, hadir pada 18 Desember 2021 eksklusif hanya di Vidio. (Dok. Vidio)

Liputan6.com, Jakarta Memasuki bulan Desember, penggemar Un1ty pasti sudah paham bahwa grup vokal berisikan 8 anggota ini akan berulang tahun yang kedua.

Didirikan pada Desember 2019, Un1ty beranggotakan Shandy, Farhan, Gilang, Ricky, Fenly, Fajri, Zweitson, dan Fiki. Meskipun memiliki nama yang terdengar kebarat-barataan, nama grup ini mengartikan makna Unity in Diversity atau Bhineka Tunggal Ika yaitu semboyan bangsa Indonesia.

Single perdana Un1ty sendiri berjudul Pangeran Tidur yang rilis pada Maret 2020 silam. Penampilan Un1ty perdana di stasiun tv terjadi pada Juli 2020. 

Hingga kini, Un1ty berhasil menghasilkan tujuh single yang digemari oleh para fansnya. Single terbarunya ini rilis selang satu tahun sejak lagu pertamanya rilis. Dengan mengusung tema Baby, single ini bercerita tentang seorang yang dihadapkan antara dua pilihan yakni cita dan cinta.

Menyambut dua tahun dalam mewarnai dunia musik, Un1ty menggelar online fanmeeting pertama bertajuk Un1versary: The Encounter yang akan hadir pada 18 Desember 2021 eksklusif di aplikasi Vidio.


Konsep Acara

Boyband UN1TY menang SCTV Awards 2021 pada November 2021. (Foto: Instagram @un1ty_official)
Boyband UN1TY menang SCTV Awards 2021 pada November 2021. (Foto: Instagram @un1ty_official)

Mengusung konsep fanmeeting secara virtual, Un1ty akan menyapa para penggemarnya dengan berbincang-bincang seputar kegiatan terbaru mereka. Delapan anggota Un1ty akan merayakan hari jadi grup mereka dengan bermain beberapa games.

Agar semakin dekat dengan penggemar, akan ada sesi interview yang pastinya akan mengulik kehidupan masing-masing anggota Un1ty. Selain itu, tidak mantap rasanya jika member tidak memberikan penampilan terbaik mereka.

Un1ty akan membawakan lagu-lagu hits mereka yang siap dimeriahkan dengan tarian yang kompak. Lagu seperti Pangeran Tidur hingga Terbunuh Sepi juga tidak akan terlewatkan untuk menjadi persembahan mereka. Terakhir, akan ada sesi interaktif yang melibatkan tanya jawab melalui akun media sosial.


Penjualan Tiket

Cara Membeli Tiket Online Fan Meeting Un1ty Un1versary: The Encounter
Un1ty adakan Online Fan Meeting sambut konser Un1versary: The Encounter. (Dok. Vidio)

Penggemar yang ingin menyaksikan kemeriahan hari jadi Un1ty, dapat menyaksikan Un1versary: The Encounter Online Fanmeeting pada 18 Desember 2021 melalui aplikasi Vidio.

Untuk mendapatkan aksesnya, penggemar sudah bisa melakukan pembelian tiket Un1versary: The Encounter Online Fanmeeting melalui aplikasi Vidio.

Tersedia dua pilihan tiket berbeda yang bisa Anda beli sesuai dengan kebutuhan. Untuk penjualan tiket reguler dibuka sejak 24 November - 18 Desember. Sementara untuk tiket bundling dibuka sejak 24 - 13 Desember 2021.

Anda dapat membuka tautan berikut ini untuk mengetahui informasi selengkapnya, cara membeli tiket Un1versary: The Encounter Online Fanmeeting.

Saksikan Un1versary: The Encounter Online Fanmeeting pada Sabtu, 18 Desember 2021 eksklusi hanya di Vidio.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya