Liputan6.com, Jakarta Unggahan terbaru aktris Han Hyo Joo bikin heboh warganet. Dia mengunggah sejumlah potret yang diambil di Bali. Dalam unggahan pertama, sang aktris memperlihatkan foto pohon kelapa. Di keterangannya, dia mengucapkan Selamat Hari Chuseok.
Berikutnya dia mengunggah name tag bertuliskan Baliprod dengan keterangan main cast atau pemeran utama bernama Hana. Foto selanjutnya pun mencuri perhatian banyak warganet.
Dia menunjukkan foto tumpeng nasi kuning dengan beberapa kondimen menu seperti perkedel, orek tempe, telur, ayam goreng, dan lainnya. “Terima kasih atas dukungannya,” tulisnya sebagai keterangan.
Advertisement
Diduga kuat, Han Hyo Joo sedang menjalani proses syuting drama Netflix produksi Jepang yang berjudul Romantics Anonymous. Dia akan beradu akting bersama aktor terkenal Jepang bernama Oguri Shun.
Respons Warganet
Di media sosial, warganet pun menulis ragam komentar terkait keberadaan Han Hyo Joo di Bali.
“Dia syukuran project baru kahh??” kata salah satu warganet.
“Tiba2 tumpengan banget gak tuh,” kata warganet lain di X.
“Mb Hyo lagi di Balii, syuting drama Jepangnya yg sama Shun Oguri,” ucap netizen yang lain.
“Ga pernah kepikiran di otak gw 2024 bakal liat aktris korea posting tumpeng nasi kuning di Instagram,” yang lainnya menimpali.
Advertisement
Sinopsis Singkat
Berdasarkan film Prancis“Les Émotifs anonymes (Romantics Anonymous), serial ini berkisah tentang romansa seorang pembuat cokelat yang menderita kecemasan sosial saat ia dipekerjakan di sebuah toko cokelat kecil. Serial mendatang ini akan dipimpin oleh sutradara Shô Tsukikawa yang sebelumnya menciptakan Let Me Eat Your Pancreas dan The 100th Love With You.
Selain Han Hyo Joo dan Oguri Shun, Yuri Nakamura dan Jin Akanishi juga telah dikonfirmasi untuk drama tersebut. Han Hyo Joo berperan sebagai Hana Lee, seorang pembuat cokelat brilian yang menyembunyikan identitasnya karena ketakutannya terhadap interaksi sosial.
Peran Oguri
Oguri Shun memerankan Sosuke Fujiwara, pemilik baru sebuah toko cokelat populer dengan masa lalu yang traumatis. Yuri Nakamura memerankan Irene, seorang psikolog dan penulis terkemuka yang berperan sebagai dokter Sosuke dan konselor Hana. Meskipun memiliki prestasi profesional, Irene bergulat dengan perjuangannya sendiri.
Terakhir, Jin Akanishi bergabung dengan para pemain sebagai Hiro Takada, seorang pemilik bar yang diam-diam dipendam Hana. Ia telah berteman dengan Sosuke sejak masa sekolah mereka.
Advertisement