Liputan6.com, Jakarta Aktris dan penyanyi senior Sylvana Herman kini telah menginjak usia 59 tahun. Ia dikenal luas lewat perannya di berbagai film dan sinetron, serta sebagai bagian dari grup vokal legendaris Tiga Dara di era 90-an bersama Paramitha Rusady dan Ita Purnamasari.
Sylvana aktif bersosialisasi dengan para rekan artis era 90-an. Ia sering terlihat berkumpul menikmati kebersamaan dalam berbagai kesempatan, seperti arisan atau perayaan ulang tahun.
Advertisement
Baca Juga
Keakraban dan penampilan awet muda Sylvana Herman dan sederet artis 90-an selalu berhasil mencuri perhatian publik. Bahkan tak sedikit netizen yang sering bubuhkan komentar beri pujian.
Kini tampil tertutup, Sylvana Herman diketahui putuskan berhijab tahun 2013. Banyak yang mengira ia belum menikah, namun Sylvana pernah ungkap bahwa dirinya pernah menikah secara diam-diam pada tahun 2014 dan telah bercerai.
Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret Sylvana Herman di usia 59 tahun, Sabtu (5/4/2025).
1. Sylvana Herman tergabung dalam geng artisan HotHits, ini potret kebersamaannya Februari lalu jelang Ramadan.
Advertisement
2. Meski sudah jarang muncul di layar kaca, artis kelahiran 1965 ini sering luangkan waktu bertemu dengan rekan 90-an.
3. Terpaut usia 14 tahun dan sudah lama terjun ke industri hiburan, potret Sylvana Herman dan Eddies Adelia seperti saudara.
Advertisement
4. 35 tahun bersahabat sejak Tiga Dara, persahabatan Sylvana Herman dan Paramitha masih hangat hingga saat ini.
5. Sama-sama memulai karier di tahun 80-an, tak heran jika hubungan Sylvana Herman dan Dian Nitami masih terjaga.
Advertisement
6. Momen kumpul bareng Sylvana Herman bareng Camelia Malik, Ita Purnamasari hingga Baby Zelvia pada Februari 2025 lalu.
