BamBam GOT7 Hingga The 8 Seventeen Jadi Mentor Chuang Asia Season 2, Boygroup Baru Segera Lahir

Ajang pencarian bakat Chuang Asia Season 2 tayang mulai 2 Februari 2025. Program ini dinanti berjuta penonton. Ada 60 trainees termasuk dari Indonesia.

oleh Wayan Diananto diperbarui 22 Jan 2025, 08:58 WIB
Diterbitkan 22 Jan 2025, 08:30 WIB
Chuang Asia Season 2
Ajang pencarian bakat Chuang Asia Season 2 tayang mulai 2 Februari 2025. Program ini dinanti berjuta penonton. Ada 60 trainees termasuk dari Indonesia. (Foto: Dok. Tim WeTV Indonesia)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Ajang pencarian bakat Chuang Asia Season 2 akan tayang mulai 2 Februari 2025. Program ini dinanti berjuta penonton karena terbukti sukses menarik minat 60 trainees dari seluruh dunia termasuk Indonesia.

Chuang Asia Season 2 dipastikan penuh tantangan dengan dukungan Xu Minghao atau The 8 dari Seventeen hingga BamBam GOT7. Keduanya akan bertindak sebagai mentor sekaligus produser.

Chuang Asia Season 2 bakal memperebutkan posisi di boygroup papan atas dengan konsep idol survival show level global. The 8 Seventeen dan BamBam GOT7 hanyalah dua dari sekian banyak artis kelas Asia yang akan bergabung.

Nama lain yang akan jadi mentor yakni penyanyi dan aktor Thailand Jeff Satur, musisi sekaligus penulis lagu asal Taiwan Tia Ray, serta aktris Negeri Gajah Putih, Yaya Urassaya. Mereka akan berbagi pengalaman dan pengetahuan.

 

Panggung Internasional

Chuang Asia Season 2
Ajang pencarian bakat Chuang Asia Season 2 tayang mulai 2 Februari 2025. Program ini dinanti berjuta penonton. Ada 60 trainees termasuk dari Indonesia. (Foto: Dok. Tim WeTV Indonesia)... Selengkapnya

Lewat pernyataan tertulis yang diterima Showbiz Liputan6.com, Selasa (21/1/2025), Chuang Asia Season 2 yang tayang di platform WeTV bakal menamplkan dua trainees berbakat asal Indonesia.

Chuang Asia Season 2 bukti nyata bagaimana bakat anak muda dari berbagai belahan dunia dapat bersinar di panggung internasional,” kata Country Head WeTV Indonesia, Febriamy Hutapea.

 

Dukung Generasi Muda Ekspresikan Bakat

Menurutnya, kehadiran trainees asal Indonesia menunjukkan potensi besar untuk jadi pemain utama di industri seni. Partisipasi mereka bersama trainees negara lain merefleksikan semangat, memperkaya perspektif, dan memperkuat kolaborasi antarbudaya.

“Karenanya, kami berkomitmen mendukung generasi muda mengekspresikan bakat mereka di panggung global, memberikan peluang, serta memperkuat hubungan antarbudaya melalui musik dan seni,” Febriamy Hutapea menambahkan.

 

Suara Khas dan Kemampuan Menari

Kabarnya, dua trainees asal Indonesia yakni Bianura Azka Ghifari dan Ryan Winter. Febriamy Hutapea menyebut, dua trainees itu telah menunjukkan bakat dalam berbagai kompetisi lokal di Tanah Air.

“Dengan suara yang khas, kemampuan menari dan bermain musik, keduanya berhasil menarik perhatian masyarakat Indonesia, terutama di media sosial,” Febriamy Hutapea mengakhiri.

 

Infografis Konser Musik Pilihan 2023 di Indonesia
Infografis Konser Musik Pilihan 2023 di Indonesia.  (Liputan6.com/Triyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya