Ayah Berani Jamin Ayu Ting Ting Belum Hamil Saat Menikah

Abdul Rozak, membantah pernikahan anaknya, Ayu TingTing dengan Enji karena Ayu berbadan dua.

oleh Yazir Farouk diperbarui 04 Jul 2013, 17:25 WIB
Diterbitkan 04 Jul 2013, 17:25 WIB
ayu-ting-ting-sing-130704c.jpg
... Selengkapnya
Abdul Rozak, membantah pernikahan anaknya, Ayu TingTing dengan Enji yang digelar hari ini, Kamis (4/7/2013) di luar rencana. Dia pun membantah Ayu saat ini Ayu sudah berbadan dua. [Nikah Dadakan dan Tertutup, Ayu Ting Ting pun Digosipkan Hamil]

"Kabar (Ayu telah hamil) itu nggak benar. Ayu sama Enji kan sudah komitmen," katanya saat ditemui di rumahnya, Kawasan Depok, Jawa Barat hari ini.

Sebagai Ayah, dia tahu betul bagaimana pergaulan Ayu selama berpacaran dengan Enji. Kata dia, semua selalu dalam pengawasan keluarga. "Saya berani jamin nggak (hamil)," ucapnya.

Spekulasi Ayu sudah hamil lebih dulu muncul karena pernikahan itu dipercepat dari September 2013. Apalagi, akad digelar diam-diam tanpa diperbolehkan diliput wartawan. [Baca: Ini Alasan Ayu Ting Ting Percepat dan Tutupi Pernikahannya]

Belakangan diketahui, Ayu dan Enji sudah mendaftarkan pernikahannya ke Kantor Urusan Agama (KUA) Sukamaju, Depok dua hari sebelum akad digelar. Padahal, pendaftaran mestinya dilakukan 10 hari sebelumnya. (Fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya