Liputan6.com, Jember - Pelaksana Harian Manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember Anwar Yuli Prastyo menyatakan, jumlah penumpang kereta api meningkat memasuki libur panjang Hari Lahir Pancasila dan Waisak.
“Pada hari ini, total penumpang yang sudah dilayani naik kereta api di Daop 9 Jember sebanyak 6.946 orang dan jumlah tersebut naik 12 persen dari totoal jumlah penumpang di hari yang sama pada pekan sebelumnya, yakni sebanyak 6.188 orang,” ujarnya, Kamis (1/6/2023).
Kata Anwar, tiket yang sudah dipesan penumpang untuk keberangkatan Mulai hari ini Kamis sebanyak 7.091 tempat duduk dari total tempat duduk yang tersedia sebanyak 10.804 setiap harinya.
Advertisement
“Jumlah itu sudah termasuk tempat duduk yang tersedia di KA Pandalungan yang akan beroperasi secara perdana pada 1 Juni 2023,” tambahnya.
Ia mengatakan, jumlah tersebut kemungkinan akan bertambah mengingat masih ada beberapa kereta api belum berangkat dan pada saat libur Panjang biasanya tujuan favorit para penumpang ke Malang, Surabaya, dan Yogyakarta.
“Menjelang diberlakukan grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023 pada 1 Juni 2023, para penumpang kereta api diimbau untuk memastikan kembali jam keberangkatan yang tertera pada tiket karena ada beberapa KA yang berubah jadwalnya,” tuturnya.
Anwar mengimbau penumpang meluangkan waktu untuk datang lebih awal dari jadwal keberangkatan, agar tidak tertinggal kereta yang akan ditumpanginya dan dapat mengantisipasi apabila terjebak mecet di jalan menuju stasiun.
Beberapa rangkaian kereta yang beroperasi di wilayah Daop 9 Jember yakni Kereta Api Ranggajati relasi Jember- Cirebon PP, ka Wijaya Kusuma relasi Banyuwangi- Cilacap PP, KA Blambangan Eksperes Relasi Banyuwangi- Semarang Tawang pp.
Ada Penambahaan KA Pandalungan
Kemudian Ka Logawa relasi Jember- Purwokerto PP, KA Sritanjung relasi Banyuwangi- Lumpeyangan Yogyakarta, KA Tawangalun relasi Ketapang- Malang Kota Lama, KA Probowangi relasi Ketapang- Surabaya Gubeng dan KA Pandanwangi relasi Banyuwangi – Jember.
Sementara itu, ada penambahan KA Pandalungan dengan relasi Staisun Jember menuju Gambir Jakarta bersamaan dengan pergantian Grafik Perjalanan Kereta Api 2023 pada 1 Juni 2023.
“Total Kerta api yang beroperasi di Daop 9 Jember ada 18 Perjalanan KA dan mulai 1 Juni 2023 bertambah 2 perjalanan KA Yaitu mulai beroperasinya KA Pandalungan relasi Jember- Gambir (PP) pungkasnya
Advertisement