Liputan6.com, Bukan cuma Windows XP yang kini telah 'dipensiunkan' oleh Microsoft, produsen software terbesar di dunia itu juga menghentikan dukungannya terhadap aplikasi Office 2003.
Serupa dengan Windows XP, aplikasi yang pertama kali dirilis pada 21 Oktober 2003 itu juga sebenarnya sudah tidak mendapatkan dukungan teknis dari Microsoft sejak 2009 silam. Namun update kemanan masih terus diberikan hingga akhirnya dihentikan secara total per 8 April 2014.
Mengutip laman The Next Web, Rabu (9/4/2014), selain Office 2003, Microsoft juga mengakhiri dukungannya terhadap peramban Internet Explorer 6, 7 dan 8.
Namun khusus untuk Internet Explorer 8 (IE8), pihak Microsoft rencananya masih akan memberi perpanjangan dukungan hingga 14 Januari 2020. IE8 sendiri selama ini hadir sebagai browser bawaan untuk sejumlah sistem operasi besutan Microsoft, seperti Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows Server 2008 dan Windows 7.
"Internet Explorer mengikuti masa dukungan dari sistem operasi Windows yang diinstal di dalamnya. Ini artinya, pengguna Internet Explorer 6, 7, dan 8 di Windows XP juga berakhir masa dukungannya. Kami mengimbau untuk segera meng-upgrade ke OS yang lebih baru seperti Windows 7 atau Windows 8/8.1 untuk mendapat dukungan performa dan keamanan dari browser yang lebih modern seperti IE10 dan IE11," tulis pihak Microsoft pada keterangan resmi yang dipublikasikan.
Tak Cuma Windows XP, Microsoft Juga Pensiunkan Office 2003
Selain Windows XP dan Office 2003, browser Internet Explorer 6, 7 dan 8 juga dipensiunkan Microsoft.
Diperbarui 09 Apr 2014, 12:49 WIBDiterbitkan 09 Apr 2014, 12:49 WIB
Selain Windows XP dan Office 2003, browser Internet Explorer 6, 7 dan 8 juga dipensiunkan Microsoft.... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Diperiksa 10 Jam, Ahok Malah Kaget dengan Data Kejagung soal Kasus Korupsi Pertamina
Penyebab Hati Tidak Tenang Menurut Islam: Memahami dan Mengatasinya
Waspada Penipuan Modus Phishing, Begini Cara Menghindarinya
26 Juta Perangkat Terinfeksi Malware Pencuri Data, Termasuk Kartu Bank dan Password!
Forest Watch Indonesia Sebut Deforestasi 2.300 Hektare Jadi Penyebab Utama Banjir Puncak Bogor
Krisis Sudan Memburuk, Jutaan Orang Terancam Kelaparan dan Kekerasan
Top 3 Berita Bola: Gagal Pertahankan Gelar, Jonatan Christie Beber Alasan Terdepak dari All England 2025
VIDEO: Makan Bakso Lalu Minum Air Es Bikin Kanker? Ini Faktanya!
Manga Claymore Diadaptasi Jadi Serial Live-Action, Libatkan Bintang Hollywood Masi Oka
Laporan PBB: Iran Gunakan Drone dan Aplikasi untuk Menegakkan Aturan Wajib Jilbab
Keutamaan Puasa Hari ke-15 Ramadan, Perbanyak Doa karena Pintu Hajat Dibuka Seluas-luasnya
Harga Minyak Menguat Jelang Akhir Pekan, Ini Penyebabnya