Liputan6.com, Jakarta - Director seri game Metal Gear Solid, Hideo Kojima berencana untuk mengumumkan tanggal rilis game terbaru dari seri Metal Gear yang berjudul Metal Gear Solid V: The Phantom Pain kemarin, 4 Maret 2015.
Sayangnya, pengumuman tersebut lebih dulu bocor lewat video yang ada di laman IGN dan ditemukan oleh seorang anggota forum NeoGAF dengan username Nibel.
Menurut informasi yang dilansir laman Gematsu, Kamis (5/3/2015), Metal Gear Solid V: The Phantom Pain akan dirilis secara worldwide pada 1 September 2015 untuk konsol PS3, PS4, Xbox 360, Xbox One, dan PC.
Kojima ternyata juga mengungkap terkait perilisan game ini bahwa Metal Gear Solid V: The Phantom Pain akan menjadi seri terakhir dari game Metal Gear.Ā
Hal ini sontak membuat para fans MG (Metal Gear) terkejut lantaran mereka masih mengharapkan seri game yang ber-genre stealth action adventure ini untuk terus dilanjutkan.
"Saya malah terkejut ketika saya mendengar kalian mengatakan bahwa sudah 27 tahun berlalu sejak seri game Metal Gear pertama." ujar Kojima.
"Saya selalu menyatakan bahwa ini akan menjadi seri Metal Gear terakhir dari saya. Namun, semua seri game yang secara pribadi saya desain dan produksi seperti Metal Gear for MSX, Meal Gear 2, Metal Gear Solid 1, 2, 3, 4 dan Peace Walker, dan sekarang -- Metal Gear Solid V adalah satu kesatuan dari kisah Metal Gear," sambungĀ Kojima.
Kojima juga menyatakan bahwa Metal Gear Solid V akan menutup kisah Metal Gear. Meskipun rencana kelanjutan game Metal Gear tetap berlangsung, baginya, Metal Gear Solid V: The Phantom Pain merupakan seri terakhir yang ia buat.
Metal Gear Solid V: The Phantom Pain akan menghadirkan kembali Snake yang kali ini menjadi silent protagonist.Ā Artinya, ia tidak akan banyak berbicara di seri kali ini. Justru karakter-karakter lain yang ada akan mengungkap kisah kelanjutan yang terjadi di game terakhir Metal Gear ini.
(jek/isk)
Metal Gear Solid V: The Phantom Pain Meluncur September 2015
Metal Gear Solid V: The Phantom Pain akan dirilis serempak di seluruh dunia pada 1 September 2015.
diperbarui 05 Mar 2015, 20:10 WIBDiterbitkan 05 Mar 2015, 20:10 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Sidang Polwan Mojokerto, Briptu Fadhilatun Nikmah Bantah Sengaja Bakar Suami
267 Kumpulan Teka Teki Pantun Lucu dan Menghibur, Bikin Harimu Ceria
Saham BDKR Betah di Zona Merah, Manajemen Beri Penjelasan Pekan Depan
BEI Bakal Luncurkan IDX-ESG Disclosure Guidance Kuartal I 2025
Erick Thohir Bakal Sediakan Ruang Tunggu Gratis Khusus Pekerja Migran di Bandara Internasional
Bacaan Dzikir Setelah Sholat Fardhu Lengkap dengan Arab, Latin, dan Artinya
3 Pernyataan Poengky Indarti saat Ikuti Fit and Proper Test Capim KPK di Komisi III DPR RI
Hasil Kesepakatan OECD-IOPS: Tingkatkan Kolaborasi Industri Dana Pensiun Global
Vadel Badjideh Dampingi Sang Ayah Jalani Pemeriksaan, Terkait Laporannya Terhadap Nikita MirzaniĀ
Tips Memilih Jam Tangan untuk Tangan Kecil: Panduan Lengkap Tampil Stylish dan Elegan
Nonton True Stalker: Haico Van der Veken Jadi Cewe Hobi Stalking
PDIP Berkomunikasi Intens dengan Anies Soal Dukungan ke Pramono-Rano