Liputan6.com, Jakarta - Vendor ponsel raksasa asal Tiongkok, Xiaomi Corp, akan segera meluncurkan notebook pertamanya pada awal 2016, menurut sumber terpercaya, seperti dikutip Bloomberg, Kamis (3/9/2015).
Kehadiran Xiaomi di bisnis PC akan membuka kompetisi baru untuk melawan pesaing terberatnya, yakni Apple dan Lenovo.
"Kemungkinan notebook Xiaomi itu akan dijual pada kuartal pertama, agar dapat bersaing dengan MacBook Air milik Apple dan ThinkPad Lenovo," ujar sumber tersebut.
Xiaomi bahkan sudah berbicara dengan Samsung Electronics untuk menyuplai komponen memory chip. Tak hanya itu, pembicaraan ini sepertinya berlanjut kerja sama untuk menyuplai komponen display Xiaomi.
Hanya butuh waktu lima tahun setelah didirikan, Xiaomi mengguncang industri smartphone global ke posisi puncak dengan menyediakan perangkat stylish berkomponen premium, namun harganya terjangkau.
Sebetulnya, rencana Xiaomi masuk ke bisnis personal computer (PC) sangat berisiko mengingat pasar PC terus menurun. Ini berpotensi akan menghasilkan biaya tambahan, apalagi untuk menghadang dominasi Lenovo, Apple, dan Hewlett-Packard (HP).
Tapi, sepertinya Xiaomi mencoba mengukir namanya di saat pasar PC mulai jatuh. Menurut riset IDC per Agustus, pengapalan PC di dunia turun 8,7 persen pada 2015, dan diperkirakan tidak akan tumbuh hingga 2017.
Dengan menyuplai vendor smartphone terbesar keempat ini, masuknya Xiaomi ke bisnis PC akan mendongkrak bisnis komponen Samsung. Ini juga pertanda bagus bagi Samsung untuk mengurangi ketergantungan suplai perangkat Galaxy sendiri.
(cas/isk)
Notebook Pertama Xiaomi Bakal Meluncur Awal 2016
Demi bersaing dengan rival terberatnya, Lenovo dan Apple, Xiaomi diketahui akan segera merilis notebook perdananya awal 2016.
diperbarui 03 Sep 2015, 12:35 WIBDiterbitkan 03 Sep 2015, 12:35 WIB
Demi bersaing dengan rival terberatnya, Lenovo dan Apple, Xiaomi diketahui akan segera merilis notebook-nya awal 2016
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 30 November 2024
Dengan Kedekatan, Cara Mbak Ita Cegah Kenakalan Remaja di Kota Semarang
Prabowo: Bukan Saya yang Dihormati Negara Lain, Tapi Indonesia Disegani
6 Potret Megah Katedral Notre Dame Prancis Usai Direnovasi Besar-besaran Jelang Dibuka Kembali ke Publik
Penambang Pasir di Lampung Tengah Hilang Saat Perbaiki Peralatan di Dasar Sungai
Pelajar IKN Diajak Tingkatkan Kreativitas Konten Melalui Workshop Visual Storytelling ITB
Mendadak KH Mahrus Ali Lirboyo Batalkan Penerbangan karena Pesawat Bau Mayit, Kisah Karomah Wali
Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Gelar Bakti Sosial Serentak di Seluruh Indonesia
Pesan Prabowo Usai Helatan Pilkada 2024: Kalau Kalah, Mendukung yang Menang
Jejak Diplomasi Sultan Hamengkubuwono IX, Antara Tradisi dan Kemerdekaan
Kontaminasi Bakteri Hancurkan Misi Asteroid Ryugu
Di Ponpes Ayah Gus Baha Tak Banyak Peraturan, Kiai Harus Seperti Ini Kata KH Nursalim