10 Perbandingan antara iPhone SE dengan iPhone 6 dkk

Bagi Anda yang masih asing dengan iPhone SE, berikut ini kami beberkan perbandingan antara iPhone SE dengan iPhone 6 dkk.

oleh M Hidayat diperbarui 23 Mei 2016, 19:05 WIB
Diterbitkan 23 Mei 2016, 19:05 WIB
iPhone SE
iPhone SE

Liputan6.com, Jakarta - iPhone SE belakangan ini tengah menjadi perbincangan hangat lantaran smartphone terbaru Apple tersebut dibanderol Rp 99 ribu saja dalam jumlah terbatas oleh salah satu pemain e-Commerce di Indonesia.

Bagi Anda yang masih asing dengan iPhone SE, berikut ini kami beberkan perbandingan antara iPhone SE dengan iPhone 6 dkk.

1. Ruang penyimpanan iPhone SE

iPhone SE tersedia dalam versi ruang penyimpanan seluas 16GB dan 64GB. Kapasitas iPhone SE ini sama seperti iPhone 6 dan iPhone 6 Plus. Sementara iPhone 6s dan iPhone 6s Plus tersedia dalam versi 16GB, 64GB, dan 128GB.

2. Warna iPhone SE

Apple menyediakan empat pilihan warna bagi iPhone SE yaitu silver, space grey, gold, dan rose gold. Pilihan warna iPhone SE tersebut sama seperti iPhone 6s dan iPhone 6s Plus. Adapun iPhone 6 dan iPhone 6 Plus hanya tersedia dalam warna silver dan space grey.

3. Ukuran dan Bobot iPhone SE

iPhone SE mengusung ukuran 123.8 x 58.6 x 7.6 milimeter, dengan bobot 113 gram. Adapun iPhone 6 dan iPhone 6 Plus masing-masing berukuran 138.1 mm x 67.0 mm x 6.9 dan 158.1 mm x 77.8 mm x 7.1 mm, dengan bobot 129 gram dan 172 gram.

Sementara iPhone 6s dan iPhone 6s Plus masing-masing memiliki ukuran 138.3 mm x 67.1 mm x 7.1 mm dan 158.2 mm x 77.9 mm, 7.3 mm, dengan bobot 143 gram dan 192 gram.

Di sini terlihat bahwa iPhone SE paling mungil dan paling ringan, namun tidak paling tipis. Dengan ukuran ini, iPhone SE akan sangat nyaman ketika digenggam oleh tangan orang Asia khususnya Indonesia.

Perbandingan iPhone SE

4. Chip iPhone SE

A9 chip dengan arsitektur 64-bit didaulat menjadi otak (prosesor) dari iPhone SE, yang dipadukan dengan M9 motion coprocessor. Hal ini membuat chip iPhone SE setara dengan iPhone 6s dan iPhone 6s Plus. Sementara iPhone 6 dan iPhone 6 Plus hanya dibekali A8 chip dengan arsitektur 64-bit, yang dipadukan dengan M8 motion coprocessor.

5. Layar iPhone SE

Untuk layar, iPhone SE hanya dibekali layar LED-backlit 4 inci, dengan dukungan multi-touch dan IPS technology, namun minus dukungan 3DTouch. Ini sama seperti iPhone 6 dan iPhone 6 Plus yang berukuran 4.7 dan 5.5 inci.

Adapun iPhone 6s dan iPhone 6s memiliki layar seperti iPhone 6 dan iPhone 6 Plus, namun dengan tambahan dukungan 3DTouch dan Taptic Engine.

6. Dukungan Jaringan di iPhone SE

Baik iPhone SE maupun semua seri yang disebutkan di atas sudah mendukung jaringan 4G LTE.

Perbandingan iPhone SE

7. Touch ID di iPhone SE

Untuk Touch ID di iPhone SE, Apple menyematkan teknologi yang sama seperti di iPhone 6 dan iPhone 6 Plus ke iPhone SE yaitu sensor sidik jari yang sudah built in dengan tombol home. Ini berbeda dengan Touch ID di iPhone 6s dan iPhone 6s Plus yang mengusung sensor sidik jari yang sudah built in dengan tombol home generasi kedua.

8. iSight Camera di iPhone SE

Tabel berikut ini menunjukkan perbandingan iSight Camera di iPhone SE dengan seri iPhone lainnya yang disebutkan di atas.

Perbandingan Kamera iPhone SE dengan iPhone 6 dkk

Catatan: Perbandingan iSight Camera ini sudah disederhanakan. Kami hanya mencantumkan perbedaan yang menonjol. Ada sejumlah parameter lainnya yang tidak kami cantumkan di sini, namun semua parameter tersebut sama saja baik di iPhone SE maupun di seri iPhone lainnya.

Perbandingan iPhone SE

9. Video di iPhone SE

Tabel berikut ini menunjukkan perbandingan video di iPhone SE dengan seri iPhone lainnya yang disebutkan di atas.

Perbandingan Video iPhone SE

Catatan: Perbandingan video ini sudah disederhanakan. Kami hanya mencantumkan perbedaan yang menonjol. Ada sejumlah parameter lainnya yang tidak kami cantumkan di sini, namun semua parameter tersebut sama saja baik di iPhone SE maupun di seri iPhone lainnya.

10. FaceTime Camera di iPhone SE

Tabel berikut ini menunjukkan perbandingan FaceTime Camera di iPhone SE dengan seri iPhone lainnya yang disebutkan di atas.

Perbandingan FaceTime Camera di iPhone SE

Catatan: Perbandingan FaceTime Camera ini sudah disederhanakan. Kami hanya mencantumkan perbedaan yang menonjol. Ada sejumlah parameter lainnya yang tidak kami cantumkan di sini, namun semua parameter tersebut sama saja baik di iPhone SE maupun di seri iPhone lainnya.

(Why/Isk)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya