FIFA 17 Dipastikan Sambangi iOS dan Android

Meskipun tak menyebut tanggal spesifik, FIFA 17 dipastikan hadir untuk platfrom iOS dan Android menjelang akhir tahun

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 20 Agu 2016, 10:14 WIB
Diterbitkan 20 Agu 2016, 10:14 WIB
FIFA 17
Keempat bintang sepakbola yang menjadi duta gim FIFA 17 (sumber: easports.com)

Liputan6.com, Jakarta - EA sebagai pembesut gim sepak bola, FIFA 17, baru saja mengumumkan kehadiran gim tersebut untuk perangkat mobile. Meskipun tak menyebut tanggal spesifik, gim itu dipastikan akan menyambangi platform iOS dan Android menjelang akhir tahun.

Dikutip dari laman Ubergizmo, Sabtu (20/8/2016), gim ini hadir dengan sederet fitur yang tak berbeda dari versi konsolnya. FIFA 17 menyertakan 30 liga, 650 tim, dan lebih dari 17 ribu pemain. EA juga menyebutkan pengalaman bermain gim ini akan terasa nyata.

Tak hanya itu, gim ini akan menampillkan pengalaman bermain sepak bola yang didesain khusus untuk pemain perangkat mobile. Beberapa fitur yang dikenalkan adalah Attack Mode, daily live content, online leagues, termasuk pendekatan anyar untuk membangun sebuah skuad sepak bola. 

Salah satu fitur yang cukup unik adalah Attack Mode.

Fitur ini menawarkan pengalaman bermain yang lebih menarik untuk perangkat mobile. Pada dasarnya, modus ini tak berbeda jauh dengan pertandingan turn-based. Jadi, dalam satu waktu tertentu pemain diberi kesempatan untuk menyerang bergantian.

Lewat modus ini, pemain diberikan kesempatan untuk menyerang di masing-masing babak. Apabila babak pertama kesempatan menyerang diberikan pada sebuah tim, ketika babak kedua dimulai kesempatan tersebut akan diberikan pada tim lawan.

FIFA 17 Mobile juga memiliki pembaruan lewat fitur Live Events yang dibenamkan langsung ke aplikasi. Fitur ini akan menyediakan konten baru dan segar setiap hari berdasarkan pertandingan dan cerita sekitarnya yang terjadi di seluruh dunia.

Sebagai informasi, FIFA 17 versi konsol sendiri dipastikan meluncur pada 29 September 2016 mendatang. EA menggandeng empat pemain pebola muda kenamaan saat ini, yaitu Eden Hazard dari Chelsea, James Rodriguez dari Real Madrid, Anthony Martial dari Manchester United, serta Marco Reus dari Borussia Dortmund sebagai duta gim tersebut.

(Dam/Ysl)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya