Ubisoft Siap Rilis Gim Anyar untuk Nintendo Switch?

Menurut kicauan seorang staf Ubisoft, dalam beberapa hari ke depan akan ada pengumuman yang berkaitan dengan Nintendo.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 19 Jan 2018, 08:30 WIB
Diterbitkan 19 Jan 2018, 08:30 WIB
Logo Ubisoft
Ubisoft ungkap sejumlah judul gim terbaiknya di E3 2017. (Doc: The Verge)

Liputan6.com, Jakarta - Lambat laun, sejumlah developer gim kenamaan dilaporkan kian serius menghadirkan gim besutannya ke platform Nintendo Switch. Salah satu yang dikabarkan bakal kembali memperkenalkan gim baru adalah Ubisoft.

Seperti dikutip dari Ubergizmo, Jumat (19/1/2018), informasi tersebut diungkap oleh salah seorang staf Ubisoft melalui akun Twitter-nya. Lewat kicauannya, ia menyebut akan ada sesuatu baru dari Ubisoft yang berhubungan dengan Nintendo.

"Sesuatu akan terjadi dalam beberapa hari..pastikan untuk bersiap-siap#Nintendo," tulis akun @TW_PhantomLord.

Tweet itu pun segera direspon dengan beragam spekulasi, seperti kehadiran gim anyar dari Ubisoft untuk Nintendo Switch.

Namun, tak sedikit pula yang memperkirakan pengumuman ini akan berkaitan dengan konten baru untuk gim Mario & Rabbids Kingdom Battle. Seperti diketahui, gim kolaborasi Nintendo dan Ubisoft itu berhasil menuai respon positif dari pemain.

Untuk informasi, kolaborasi kedua perusahaan memang sudah diumumkan sejak tahun lalu. Ketika itu, petinggi Ubisoft dan Nintendo sama-sama melakukan presentasi di gelaran E3 2017.

Dalam presentasinya, CEO Ubisoft, Yves Guillemot dan petinggi Nintendo, Shigeru Miyamoto memperlihatkan gim kolaborasi Nintendo dan Ubisoft yang bernama Mario + Rabbids: Kingdom Battle.

Di gim ini, para Rabbid secara tidak sengaja diteleportasi ke Mushroom Kingdom dan harus bekerja sama dengan Mario dan teman-temannya untuk membasmi kejahatan dan kembali ke dunia mereka.

 

Nintendo Ungkap Gim Anyar yang Siap Rilis di Switch

Nintendo sendiri baru saja memperkenalkan sejumlah judul gim anyar yang siap menyambangi Switch. Gim yang diperkenalkan tak sepenuhnya merupakan karakter baru, tapi ada pula judul gim yang memanfaatkan karakter lawas.

Salah satu karakter lawas yang diangkat dalam judul gim Switch terbaru adalah Donkey Kong Country: Tropical Freeze. Sementara judul yang benar-benar baru adalah Mario Tennis Aces, Ys VII: Lacrimosa of DANA, dan Kirby Star Allies

Ada pula gim indie yang dapat dimainkan awal tahun ini, seperti Fe dan Celeste. Nintendo juga mengumumkan Dark Souls: Remastered, gim pertama dari genre action role-playing yang hadir untuk Nintendo Switch.

Tak ketinggalan, judul lawas dari gim Nintendo DS, yakni The World Ends with You turut hadir dengan sejumlah peningkatan. Pembaruan juga rilis untuk gim seperti, Super Mario Odyssey dan Mario+Rabbids Kingdom Battle.

(Dam/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya