Liputan6.com, Jakarta - Home service berbasis aplikasi Hi-Home Total Care baru saja mengumumkan telah menghadirkan layanan peralatan seperti masker dan jasa sprayer disinfektan. Layanan ini hadir sebagai bentuk partisipasi pencegahan penyebaran Covid-19.
Sebagai informasi, Hi-Home Total Care dikenal sebagai penyedia jasar kebersihan profesional untuk apartemen, rumah, hingga perkantoran. Beberapa layanan yang tersedia mulai dari rental filter air, rental dan pembersihan kasur, pembersihan untuk mesin cuci hingga pipa.
Tidak hanya itu, Hi-Home Total Care turut menyalurkan bantuan ke sejumlah panti asuhan dan sekitarnya. Dengan langkah ini, mereka ingin menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk bersama-sama mencegah penyebaran Covid-19.
Advertisement
Baca Juga
"Untuk tahap awal, kami telah mendisinfeski gratis sejumlah 30 panti asuhan. Kami juga telah mendistribusikan produk disinfektan agar mereka mampu melakukannya secara mandiri," tutur Founder Hi-Home Total Care Umu Maryam dalam keterangan resmi, Sabtu (16/5/2020).
Menurut Umu, dalam program ini, pihaknya bekerja sama dengan Yayasan Kapiler. Mereka menargetkan ada 100 panti asuhan yang akan dibersihkan untuk tahap kedua nanti.
Umu mengatakan, masker dan disinfektan yang digunakan Hi-Home Total Care sudah mendapatkan izin resmi dari Kementerian Kesehatan dan sudah sesuai standar media. Cairan yang digunakan pun bukan cairan pemutih, melainkan klorin dioksida yang biasanya digunakan untuk pemurnian air.
Layanan yang sudah berdiri sejak tahun lalu ini mengatakan ingin memberikan alternatif bagi konsumen untuk menyewa kebutuhan pembersihan, tanpa harus membeli. Meski menawarkan layanan rental, peralatan yang digunakan berkualitas dan memiliki standar teknologi Korea.
First Media Siap Dukung Produktivitas Pelanggan di Rumah
Terlepas dari informasi di atas, First Media baru saja mengumumkan telah memaksimalkan layanan dengan sejumlah program untuk mendukung aktivitas dan produktivitas para pelanggan di rumah selama pandemi Covid-19.
Salah satunya adalah menghadirkan program First Squad Home Service. Program ini hadir menjawab kebutuhan pelanggan maupun calon pelanggan secara menyeluruh mulai dari kesehatan hingga konten informasi dan hiburan.
Lewat program yang berlangsung sejak 1 April 2020 ini, First Media akan mendatangkan tim First Squad secara langsung ke hunian pelanggan dan calon pelanggan di wilayah operasinya.
Nantinya, tim ini akan memberikan penyemprotan desinfektan, pembagian masker, dan akses gratis ke aplikasi YesDok untuk melakukan tes mandiri Covid-19.
Advertisement
Cakupan wilayah
Tidak hanya itu, program ini juga memberikan akses gratis ke layanan TV Anywhere, FirstMediaX (FMX), hingga dukungan teknis untuk masalah pelanggan.
"First Squad Home Service adalah bagian dari kampanye Healthy First dan Safety First untuk mendukung keluarga agar tetap di rumah dengan memberikan kemudahan bagi pelanggan dan calon pelanggan," tutur Deputy CMO PT Link Net Santiwati Basuki dalam keterangan resmi.
Menurut Santiwati, program ini akan hadir di wilayah First Media beroperasi, seperti Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Bali, Yogyakarta, Batam, dan Medan. Para pelanggan nantinya dapat menghubungi nomor WhatsApp yang tersedia di masing-masing area untuk ikut dalam program ini.
"Dalam menjalankan program ini, tim First Squad dilengkapi dengan Alat Pelindung Diri (APD) sebagai perlindungan saat bekerja di lapangan, sekaligus untuk keamanan pelanggan dan calon pelanggan," tuturnya lebih lanjut.
(Dam/Ysl)