Liputan6.com, Jakarta - AirPods Pro Generasi ke-2 yang beberapa waktu lalu dirilis oleh Apple secara global, akhirnya resmi bisa dibeli di Indonesia.
Penjualan AirPods Pro Generasi 2 ini juga sudah dikonfirmasi oleh distributor resmi Apple di Indonesia, baik oleh iBox Indonesia maupun Digimap, melalui akun media sosial Instagram mereka.
Baca Juga
Berdasarkan pantauan Tekno Liputan6.com di situs Digimap dan iBox, Rabu (23/11/2022), harga AirPods Pro terbaru ini di Indonesia adalah Rp 4.299.000.
Advertisement
TWS Apple AirPods Pro 2 sendiri dirilis bersama dengan peluncuran iPhone 14 Series beberapa waktu yang lalu.
True Wireless Stereo (TWS) ini membawa chip H2 baru, serta menawarkan beberapa peningkatan termasuk untuk kualitas suaranya, Active Noise Cancellation (ANC), serta Transparency Mode.
Chip H2 diklaim memberikan dapat menghilangkan noise hingga dua kali lipat lebih banyak dibandingkan AirPods Pro generasi sebelumnya.
Dengan driver audio distorsi rendah baru dan amplifier khusus, AirPods Pro 2 menawarkan bass yang lebih kaya dan suara yang bening di rentang frekuensi yang lebih luas.
Apple juga menyertakan ear tip ekstra kecil baru, sehingga lebih banyak pengguna yang bisa memakai perangkat ini.
Mode Transparansi Adaptif juga disematkan di perangkat ini. Chip H2 memungkinkan pemrosesan di perangkat AirPods Pro 2, yang mengurangi kebisingan lingkungan yang keras.
Fitur di AirPods Pro 2
Teknologi lain adalah Personalized Spatial Audio, di mana pengguna bisa merasakan suara secara individual, berdasarkan ukuran, dan bentuk kepala serta telinga mereka.
Lebih lanjut, dengan memanfaatkan kamera TrueDepth di iPhone, pengguna bisa membuat profil pribadi untuk Spatial Audio, yang memberikan pengalaman mendengarkan untuk diputar secara tepat hanya untuk mereka.
Pengguna AirPods Pro 2 dapat menikmati Audio Spasial yang Dipersonalisasi dengan musik, film, dan acara TV — dengan pelacakan kepala dinamis — di iPhone, iPad, Mac, dan Apple TV.1.
Di AirPods Pro 2, pengguna dapat mengendalikan media playback dan menaikkan volume, tanpa menggunakan perangkat lain. Terdapat kontrol sentuh dengan cara swipe ke atas atau ke bawah di bagian gagang perangkat, untuk mengatur volume dengan cepat.
Advertisement
Baterai di AirPods Pro 2
Pengguna juga bisa mengetuk gagang untuk mengganti musik, menjawab panggilan telepon, dan lain-lain, serta memanggil Siri untuk membuat permintaan secara handsfree.
Sensor pendeteksi kulit bawaan yang ditingkatkan mengaktifkan atau menonaktifkan pemutaran secara lebih akurat, serta memberikan masa pakai baterai yang lebih baik.
Untuk daya, AirPods Pro generasi kedua ini menawarkan 1,5 jam waktu mendengarkan yang lebih lama dibandingkan pendahulunya, dengan total hingga enam jam saat menggunakan ANC.
Ditambah casing yang memberikan empat jam tambahan, pengguna bisa menggunakan sampai 30 jam total waktu menggunakan ANC, atau enam jam lebih lama daripada AirPods Pro pertama.
Charging Case
Pengguna kini juga bisa mengisi daya AirPods Pro 2 dengan charger Apple Watch, di samping pengisi daya MagSafe, alas pengisi daya bersertifikasi Qi, atau kabel Lightning.
Untuk charging case-nya, AirPods Pro terbaru menghadirkan case yang tahan air dan keringat, dan dilengkapi lanyard. Dengan Precision Finding, pengguna iPhone yang mendukung U1 dapat menemukan lokasi pengisi daya dengan panduan.
Charging case ini juga memiliki speaker internal sehingga mengeluarkan suara yang lebih keras, membuatnya lebih mudah untuk ditemukan.
Pengguna pun mempersonalisasi casing dengan Memoji, termasuk Memoji yang dibuat khusus, Animoji, dan daftar stiker yang dikuratori.
(Dio/Ysl)
Advertisement