Kabar gembira buat pengguna ponsel fitur (feature phone) Nokia Asha. Aplikasi mobile messenger KakaoTalk akhirnya hadir di ponsel Nokia Asha. Ini berarti KakaoTalk sudah tersedia di enam sistem operasi, yaitu Android, iOS, BlackBerry, Bada, Windows Phone dan Nokia Asha.
Pengguna Nokia Asha 500, 501, 502 dan 503 kini dapat menggunakan aplikasi chatting dan fitur-fitur populer yang ada pada KakaoTalk di handset mereka.
"Dengan menghadirkan KakaoTalk di lebih banyak sistem operasi, kami berharap para pengguna di semua jenis perangkat di Indonesia akan dapat menikmati manfaat dan inovasi komunikasi yang dibawa oleh KakaoTalk," kata Kate Sohn, Vice President of Global Business Development Kakao Corp melalui keterangan tertulis.
Kerjasama KakaoTalk dengan Nokia Asha, menurut Maretha Dewi, Head of Developer Experience Nokia Indonesia merupakan komitmen Nokia untuk menghubungkan miliaran orang ke internet sekaligus memperkaya pengalaman sosial pengguna Nokia Asha.
KakaoTalk untuk Nokia Asha mendukung 12 bahasa dan dapat diunduh di semua negara di mana Nokia Stores tersedia. Meskipun saat ini KakaoTalk baru tersedia di Nokia Asha 500-503, Kakao berencana menghadirkan KakaoTalk di lebih banyak perangkat dalam beberapa bulan ke depan.
Bagi yang ingin mengunduh KakaoTalk untuk Nokia Asha, bisa mengunjungi website http://store.ovi.mobi/content/488373 dari Nokia Mobile Browser atau http://store.nokia.com/content/488373 dari desktop browser.
KakaoTalk pertama kali dirilis untuk sistem operasi iOS pada Maret 2013, disusul Android pada Agustus 2010, BlackBerry pada Agustus 2011, Bada OS pada bulan April 2012, Windows Phone pada Juni 2012 dan yang terbaru Nokia Asha.
Baca juga:
KakaoTalk Akan Buka Server di Indonesia?
BBM Android dan iOS `Mengudara`, KakaoTalk Waspada
Ekspansi Pasar Pesan Instan, KakaoTalk Luncurkan PlusFriend
Asyik, Bisa Teleponan Gratis di BlackBerry dengan KakaoTalk
Pengguna Nokia Asha Akhirnya Bisa Cicipi KakaoTalk
Pengguna Nokia Asha 500-503 kini dapat menggunakan aplikasi chatting dan fitur-fitur populer yang ada pada KakaoTalk di handset mereka.
diperbarui 19 Feb 2014, 15:31 WIBDiterbitkan 19 Feb 2014, 15:31 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Zodiak Ini Paling Percaya Takhayul, Jadi Merepotkan dengan Sikap Parnonya
Rahasia Tekstur Lembut Daging Steak Wagyu Lokal Meski Skor Marblingnya Rendah
Gunung Lewotobi Laki-Laki Masih Bergejolak, Radius 7 Km dari Puncak Dikosongkan
Joshua Zirkzee Dibuang, Manchester United Temukan Penggantinya Baru 20 Tahun
7 Potret Tria Changcuters dan Dhatu Rembulan, Foto Pernikahan Curi Perhatian
Kementerian ESDM Lagi Cari Patriot Energi, Mau Bergabung?
Asal Usul Anggrek Tien, Tanaman Endemik Asal Sumatra Utara
Bagaimana Pendekatan Donald Trump atas Perang Israel Vs Hamas dan Hizbullah?
Ganjil Genap Jakarta Tetap Berlaku Jelang Akhir Pekan Jumat 8 November 2024, Yuk Cek!
Cara Melawan Penyakit Jantung Koroner dengan Diet D-Nutritarian dan Teknologi DCB
BIBI Bikin Ji Chang Wook Mewek Saat Reuni di Drakor Gangnam B-Side
Yusril: Pemerintah Tidak Akan Tarik RUU Perampasan Aset dari DPR