Timnas Indonesia Gelar 4 Uji Coba Melawan Thailand

Timnas Indonesia U-23 dan timnas putri akan beruji coba melawan Thailand sebagai persiapan Asian Games 2018.

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 15 Mei 2018, 21:20 WIB
Diterbitkan 15 Mei 2018, 21:20 WIB
PSSI Anniversary Cup 2018, Timnas Indonesia U-23, Bahrain, Bola.com
Pemain Timnas Indonesia U-23, Zulfiandi saat melawan Bahrain pada laga PSSI Anniversary Cu 2018 di Stadion Pakansari, Bogor, (26/4/2018). Bahrain menang 1-0. (Bola.com/Nick Hanoatubun)

Jakarta, - PSSI mengumumkan akan menggelar empat partai uji coba yang dijalani dua timnas yang sedang bersiap menyambut Asian Games 2018. Dua timnas itu adalah Timnas Indonesia U-23 dan Timnas Indonesia putri.

PSSI menyebut sudah berkomunikasi dengan Asosiasi Sepak Bola Thailand (FAT) untuk uji coba ini. FAT sudah merespons dan kedua pihak sepakat menggelar uji coba.

Rencananya, Timnas Indonesia putri lebih dulu menjalani laga uji coba menghadapi Timnas Thailand putri di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang. Dua laga yang akan dimainkan Timnas Indonesia putri itu digelar pada 27 dan 30 Mei 2018.

Baca Juga

  • Pemanasan Asian Games, Thailand 2 Kali Uji Coba Melawan Timnas Indonesia U-23
  • Portia Louise: Cerita Primadona Timnas Indonesia Putri U-16 dan Cristiano Ronaldo
  • VIDEO: Musim Buruk Chelsea Dorong Courtois dan Hazard ke Real Madrid?

Sementara itu, pertandingan yang dimainkan Timnas Indonesia U-23 kontra Timnas Thailand U-23 akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, pada 31 Mei dan 3 Juni 2018.

"Kami akan menggelar satu set pertandingan dengan melibatkan dua Timnas Indonesia. Setiap tim akan memainkan dua pertandingan," ujar Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, Selasa (15/5/2018).

"Timnas putri akan main di Palembang, venue Asian Games untuk sepak bola putri. Sementara Timnas Indonesia U-23 bermain di Stadion Pakansari karena itu venue Asian Games yang sudah siap," lanjutnya.

Timnas Indonesia U-23 yang akan beruji coba dengan Timnas Thailand akan mengikutkan tiga pemain senior. Ratu Tisha menegaskan uji coba ini digelar sesuai dengan regulasi yang akan diterapkan di Asian Games 2018.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya