Venue GOR Bulungan hingga Stadion Si Jalak Harupat Dikebut Jelang Asian Games

Panitia penyelenggara Asian Games kebut venue pertandungan seperti GOR Bulungan hingga Stadion Si Jalak Harupat.

oleh Maria Flora diperbarui 16 Agu 2018, 11:23 WIB
Diterbitkan 16 Agu 2018, 11:23 WIB

Fokus Indosiar, Jakarta - Dua hari jelang pembukaan Asian Games 2018, panitia penyelenggara terus merampungkan sejumlah venue. Tempat yang dikebut, antara lain lapangan bola voli di GOR Bulungan, arena cabang olahraga balap sepeda di Subang, hingga menyediakan ribuan liter air bersih di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat. 

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Kamis (16/8/2018), GOR Bulungan sudah siap digunakan. Venue kedua dari atlet bola voli ini memiliki 900 kursi penonton, tujuh toilet umum, serta empat ruang ganti pemain.  

Sarana cabang olahraga balap sepeda untuk kategori road race di Subang  juga dikebut. Terutama sarana parkir di area perkebunan teh PTPN 8. Selain itu, berdiri pula tenda untuk istirahat para atlet dan ofisial dengan fasilitas pendingin ruangan.  

Pemkab Bandung juga harus menyiapkan ribuan liter air bersih di Stadion Si Jalak Harupat yang menjadi tempat pertandingan cabang olahraga sepak bola.

Di stadion berkapasitas 28 ribu penonton ini akan disediakan enam kran air bersih layak minum, mulai dari tribun penonton hingga ruang ganti pemain.  (Karlina Sintia Dewi)

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya