Sprinter Putri Siap Sumbang Emas di Asian Para Games 2018

Sprinter putri, Karisma Evi Tiarani, siap sumbang emas di ajang Asian Para Games 2018.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 25 Sep 2018, 14:21 WIB
Diterbitkan 25 Sep 2018, 14:21 WIB

Fokus, Solo - Tim atletik Indonesia yang akan berlaga dalam Asian Para Games 2018 telah siap bertanding. Dari skuat atletik, Indonesia memiliki atlet unggulan yakni Karisma Evi Tiarani yang diharapkan mampu meraih medali emas.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (25/9/2018),  Karisma Evi Tiarani bersemangat latihan di Stadion Sriwedari, Solo, Jawa Tengah.

Karisma akan bertanding dengan atlet dari sejumlah negara dengan disabilitas kaki atau T-42. Atlet asal Boyolal, Jawa Tengah, ini akan berlaga di dua nomor, yakni lari 100 meter dan lompat jauh.

Medali emas diharapkan dapat diraih atlet yang kini sekolah di SMA Negeri 8 Solo tersebut.

"Hampir 90 persen persiapan saya. Fokus latihan saya adalah sprint. Target saya satu emas tapi jika bisa dua-duanya ya bagus," ujar Karisma Evi Tiarani  

Saat ini persiapan para atlet telah mencapai 90 persen. Latihan masih terus dilaukan untuk meningkatkan kecepatan. (Karlina Sintia Dewi)

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya