Liputan6.com, Jakarta - Maskapai penerbangan PT Mandala Airlines pemilik brand Tigerair Mandala secara resmi menyatakan berhenti beroperasi mulai 1 Juli 2014.
Lebih lanjut, keputusan itu merupakan pertimbangan dari sejumlah faktor dari kondisi pasar dan biaya operasional yang meningkat akibat depresiasi rupiah cukup tajam.
Pemilik saham mayoritas Mandala Airlines Sandiaga Uno mengatakan sangat menyesalkan keputusan tersebut. "Terus terang ada satu statement saya sedih sekali," kata dia, Jakarta, Jumat (20/6/2014).
Namun demikian, secara pribadi pihaknya akan mencari jalan terbaik untuk permasalahan inu. Sementara, untuk informasi lain pihaknya belum bisa mengutarakan kepada publik.
"Kita atur, nggak bisa kasih komentar. Saya kasih di tempat lain,"tukas dia.
Sebagai tambahan, penerbangan terakhir yang akan dioperasikan adalah rute Hongkong menuju Denpasar. Penerbangan tersebut akan menggunakan RI545 yang dijadwalkan berangkat pada pukul 02.35 WIB.
Meski berhenti beroperasi, Tigerair akan membantu para penumpang yang terkena dampak dari pemberhentian tersebut melalui pengembalian tiket yang dipesan untuk periode perjalanan pada atau setelah 1 Juli 2014. (Amd/Nrm)
Ini Komentar Pemilik Tigerair Mandala Soal Stop Operasi
Maskapai penerbangan PT Mandala Airlines pemilik brand Tigerair Mandala secara resmi menyatakan berhenti beroperasi mulai 1 Juli 2014.
diperbarui 20 Jun 2014, 13:45 WIBDiterbitkan 20 Jun 2014, 13:45 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gerindra Targetkan Jateng jadi 'Sarang Garuda', Hasto PDIP: Semua Parpol Punya Cita-Cita
5 Bintang yang Sinarnya Memudar usai Tinggalkan Manchester United
Bantu Sepupu Antar Sabu Miliaran Rupiah, Mantan Sekuriti di Pekanbaru Terancam Hukuman Mati
Venus Bercahaya saat Hari Valentine, Begini Cara Melihatnya
Lawatan Presiden Turki Erdogan ke Indonesia, Ada Misi Khusus?
ART yang Tusuk Leher Sendiri karena Dituduh Mencuri oleh Majikan Meninggal Dunia
Jadwal Malam Nisfu Syaban 2025 menurut NU dan Muhammadiyah dan Amalannya
Badminton Asia Mixed Team Championship 2025: Bidik Juara Grup, Indonesia Targetkan Menang Lawan Malaysia
Link Live Streaming Liga Champions di SCTV dan Vidio: Feyenoord vs AC Milan, AS Monaco vs Benfica
Legenda Manchester United Kritik Ruben Amorim, Sebut Salah Buat Keputusan soal Rekrutan Januari
Manten Pegon, Upacara Pernikahan Adat Surabaya Hasil Akulturasi Budaya
Teka-Teki 'Raja Kecil' dan Sosok yang Ingin Pisahkan Prabowo dengan Jokowi