Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah akan melakukan evaluasi arus mudik Lebaran yang terjadi pekan lalu terutama dengan Kementerian Perhubungan dan Kementerian Pekerjaan Umum. Hal ini untuk menghindari permasalahan yang terulang pada tahun berikutnya.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Chairul Tandjung mengatakan, dirinya telah melakukan pemantauan langsung saat arus mudik, dari pantauan tersebut ia mengetahui kekurangan pemerintah.
"Saya sudah tahu apa yang harus dilakukan," kata Chairul, di kantor Kementerian Kordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Senin (4/8/2014).
Setelah masa mudik Lebaran selesai, Chairul pun akan melakukan evaluasi dengan Kementerian Perhubungan dan Kementerian Pekerjaan Umum, untuk mencari langkah-langkah perbaikan.
"Dalam dua minggu ini juga saya akan lakukan rapat dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan kementerian Perhubungan, untuk mengevaluasi masalah mudik dan mengambil langkah yang dianggap perlu," tutur Chairul.
Chairul mengungkapkan, permasalahan mudik tahun ini harus diselesaikan agar tidak terluang lagi pada tahun-tahun berikutnya.
"Untuk agar masalah yang ada sekarang ini baik arus mudik maupun balik itu tidak terjadi lagi di tahun-tahun depan dan tahun-tahun berikutnya," pungkasnya. (Pew/Ahm)
Pemerintah Segera Lakukan Evaluasi Mudik Lebaran
Menko Perekonomian, Chairul Tanjung akan rapat dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Pekerjaan Umum untuk lakukan langkah perbaikan.
diperbarui 04 Agu 2014, 19:51 WIBDiterbitkan 04 Agu 2014, 19:51 WIB
Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN) Chairul Tanjung beranjak keluar dari mobilnya setibanya di Istana Negara untuk menghadap Presiden Yudhoyono di Jakarta, Jumat (16/5). (ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf)
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
13 Tips Agar Suara Bagus dan Merdu Saat Bernyanyi
Lexus LM 500h Cocok Buat Konglomerat yang Butuh MPV Mewah Performa Tinggi
3 Kesalahan Wawancara Kerja, Nomor 1 Sering Dilakukan!
Investor Asing Kabur dari Indonesia di Akhir Tahun, Ada Apa?
Propam Mabes Polri Dikirim ke Semarang Pasca Insiden Pelajar SMA Ditembak Anggota Polisi
Inggris Berencana Integrasikan Kripto dan Keuangan Tradisional
Jelajah Keunikan dan Keindahan Keindahan Desa Wisata Kampung Yoboi Papua
27 November 2024: Kematian Tragis Damilola Taylor, Bocah 10 Tahun yang Tewas Ditusuk Pisau Usai Pulang Sekolah
3 Resep Kreasi Donat Buah, Pakai Isian Pisang hingga Buah Naga
Hasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus Lagi, Kolom Abu Capai 2.500 Meter, Bagaimana Pilkada?
Hasil Liga Champions: Ditinggal Ruben Amorim ke Manchester United, Sporting Dilumat Arsenal