Liputan6.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengakui melarang perusahaan-perusahaan konstruksi BUMN untuk mengikuti tender proyek yang memiliki nilai di bawah Rp 25 miliar.
Hal itu dilakukan supaya perusahaan-perusahaan swasta atau lainnya ikut andil dalam pembangunan ekonomi nasional dan secara otomatis akan meningkatkan daya saing perusahaan-perusahaan di Indonesia.
"BUMN Karya dibatasi, tidak boleh ikut tender pekerjaan yang di bawah Rp 25 miliar. Harus Rp 25 miliar ke atas , sebetulnya kami mau naikkan di atas Rp 50 miliar tapi tidak cukup waktunya," kata Dahlan di kantornya, Minggu (17/8/2014).
Dahlan menambahkan, sebenarnya hal ini sudah dijalankan dalam satu tahun ini namun hal itu belum berjalan maksimal mengingat beberapa kontrak sudah berjalan dari tahun sebelumnya.
Dengan hanya mengikuti tender proyek di atas Rp 25 miliar itu, maka akan juga membuat perusahaan BUMN semakin mandiri dan tidak mengandalkan biaya dari anggaran Kementerian BUMN.
"Dari anggaran RAPBN 2015 itu kenapa tidak terlalu berpengaruh ke Kementerian, karena anggarannya dulu yang menyerap anggaran APBN itu kan perusahaan BUMN Karya, tapi sekarang perusahaan karya bertekad akan semakin sedikit memanfaatkan anggaran dengan cara itu tadi," pungkasnya.(Yas/Ahm)
BUMN Karya Dilarang Ikut Tender di bawah Rp 25 Miliar
Menurut Menteri BUMN, Dahlan Iskan, BUMN karya mengikuti tender di atas Rp 25 miliar dapat mendorong BUMN semakin mandiri.
Diperbarui 17 Agu 2014, 12:45 WIBDiterbitkan 17 Agu 2014, 12:45 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Model Batik Tunik Terbaru yang Elegan dan Nyaman, Cocok untuk Acara Formal hingga Gaya Sehari-Hari
Top 3: Kebiasaan yang Bikin Anak Tumbuh Tinggi
VIDEO: Nabung 30 Ribu Sehari, Pembuat Batu Bata Bisa Naik Haji!
QRIS Ganggu Bisnis Visa dan Mastercard di Indonesia
7 Inspirasi Rumah Minimalis 2025, Desain Elegan untuk Hunian Masa Depan
Cucu John F. Kennedy Jack Schlossberg Serukan Boikot Met Gala, Sindir Mantan Bosnya Anna Wintour
Bocoran Terbaru Ungkap Harga Samsung Galaxy S25 Edge, Berapa?
Top 3 Berita Bola: Ketagihan Pemain Muda, Manchester United Incar Striker Berbakat Prancis
Tradisi Kebo-keboan, Warisan Budaya Tak Benda Asal Banyuwangi Sarat Makna
Cek Fakta: Hoaks Tautan Link Bantuan Pemerintah Sebesar Rp 500 Ribu
Film Pengepungan di Bukit Duri Tembus 1 Juta Penonton, Joko Anwar Ungkap 6 Fakta di Balik Layar
Hasil Serie A Napoli vs Torino: Berjaya 2-0, Partenopei Permulus Jalan Menuju Scudetto