Liputan6.com, Jakarta - Mantan Direktur Utama PT Kereta Api Indoensia (Persero) Ignatius Jonan telah ditunjuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai menteri yang mengurusi transportasi dalam kabinet pemerintahannya.
Menanggapi penunjukkan Jonan, Mantan Menteri Perhubungan (Menhub), EE Mangindaan mengaku Jonan merupakan sosok yang tepat untuk menggantikannya.
"Dia cocok, dia memang orang perhubungan, saya sudah telepon dia dan saya ucapkan selamat," kata Mangindaan ketika ditemui di Istana Negara, Jakarta, Senin (27/10/2014).
Kredibilitas Jonan dikatakannya tidak diragukan lagi mengingat dirinya berhasil membawa industri kereta api di Indonesia bertransformasi menjadi jauh lebih baik dari sebelumnya.
Tidak hanya itu, misi Presiden Jokowi untuk memajukan industri transportasi terutama kereta api ke depan akan semakin mudah dengan penunjukan Jonan menjadi orang nomor satu di Kementerian Transportasi.
"Dia waktu saya telepon bilang kalau minta petunjuk, tapi saya bilang, sudah tidak ada petunjuk, lakukan semua yang terbaik," ungkap pria yang kini menjabat sebagai Wakil Ketua DPR RI itu.
Hanya saja Mangindaan menitipkan pesan kepada Jonan, sebagai Menteri Perhubungan, dirinya juga harus bisa menyeimbangkan pembangunan sisi transportasi yang lain seperti transportasi laut.
"Kita memang sedang ingin ke laut juga, jadi saya kira dilanjutkan saja, asal semua solid dan kompak semua pasti bisa jalan," pungkas dia. (Yas/Nrm)
Pesan Mantan Menhub kepada Ignatius Jonan
Mantan Menteri Perhubungan (Menhub), EE Mangindaan mengaku Jonan merupakan sosok yang tepat untuk menggantikannya.
Diperbarui 27 Okt 2014, 14:51 WIBDiterbitkan 27 Okt 2014, 14:51 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
4 Cara Menyantap Kurma Arab yang Tepat, Perhatikan Akibat Jika Salah Konsumsi
Hasil All England 2025: Gregoria Mariska Tunjung Dijegal Wakil China
Jadwal Sholat dan Imsakiyah Ramadhan DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 15 Maret 2025
Wahana Honda Siapkan Layanan Mudik Lebaran 2025
Polisi Bekuk Komplotan Maling Ban Serep Truk di Tol Cikampek
Resep Bola-Bola Salju supaya Kue Lebaran Tidak Itu-Itu Saja
6 Resep Telur Ceplok Kecap Anti Gagal, Praktis untuk Sarapan hingga Makan Malam
Strategi Jitu Alex Pastoor Taklukkan Tekanan Latih Timnas Indonesia
350 Kata-Kata Bulan Puasa Tanpa Ayah yang Menyentuh Hati
'Nyesel Gabung Republik', Sebuah Panggilan Perbaikan dari Putra Mahkota Keraton Solo
Fadhilah Sholat Tarawih Malam 15 Ramadhan, Ampunan Dosa dan Doa Mustajab dari Para Malaikat
Hasil Ruichang China Masters 2025: Ester Nurumi Dwi Wardoyo Melesat ke Semifinal