Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Koordinator Kemaritiman merupakan kementerian baru yang dibuat oleh Pemerintahan Presiden Joko Widodo. Menteri Koordinator Kemaritiman Indroyono Soesilo mengatakan ada 3 masalah yang dihadapi oleh kementeriannya.
"Pertama masalah kantor. Lalu, anggaran sampai Desember. Ketiga, masalah organisasi," tutur Indroyono.
Sampai saat ini, Kementerian Koordinator Kemaritiman belum mempunyai kantor sendiri. Untuk sementara, Indroyono bakal berkantor di Gedung Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), lantai 3, Jalan Thamrin, Jakarta Pusat.
Indroyono menyatakan tidak masalah seberapa besar kantor yang diberikan padanya, asal tempat itu terhubung dengan internet.
"Kantor itu tidak harus gedung megah, tapi yang penting ada sarana seperti internet, wifi, teleconference, video conference. Kalau pejabat tidak bisa gunakan itu ya susah juga, karena zaman sekarang tidak bisa lagi," terangnya.
Untuk masalah anggaran, Indroyono Soesilo mengatakan pihak Menteri Keuangan sudah mendukung anggaran operasionalnya. Namun, ia belum tahu nominal yang diberikan berapa besar.
Urusan organisasi, seperti staf, Indroyono mengaku akan berkoordinasi dengan Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Sampai saat ini, staf yang akan bekerja untuknya adalah staf daur ulang.
"Stafnya itu adalah recycle. Pegawai yang ada akan digunakan seefisien mungkin," tandas Indoryono Soesilo. (Silvanus Alvin/Gdn)
Indroyono Soesilo: Tak Perlu Kantor, yang Penting Ada Internet
Menteri Koordinator Kemaritiman Indroyono Soesilo mengatakan ada 3 masalah yang dihadapi oleh kementeriannya.
diperbarui 28 Okt 2014, 16:41 WIBDiterbitkan 28 Okt 2014, 16:41 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Bola Hari Ini Liga 1, Lengkap dengan Link Live Streaming
Berbaju Putih, Pramono-Rano Hadiri Kampanye Akbar di GBK Senayan
Tips Konsisten Diet: Panduan Lengkap Mencapai Berat Badan Ideal
Ahli: Perubahan Iklim Membuat Durasi 1 Hari Terasa Lebih Panjang
Sejauhmana Orangtua Berhak Ikut Campur Saat Anaknya Dihukum Guru?
Kejutan di Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Gaet 3 Pemain Baru untuk Timnas Indonesia
Tips Belanja Bulanan Hemat: Panduan Lengkap Mengatur Pengeluaran
Benarkah Mandi Tengah Malam Menyebabkan Rematik? Begini Penjelasan dalam Islam
8 Perilaku Orang yang Sulit Melupakan Kenangan Menyakitkan Ini Muncul Tanpa Disadari
Ridwan Kamil-Komunitas Pulogadung Bersatu, Teken Kontrak Politik Anti Radikalisme
VIDEO: Menyembuhkan Luka Bakar dengan Tepung Terigu, Benarkah Efektif?
Taman Hutan Bukit Soeharto, Saksi Bisu Sejarah Kutai Kartanegara