Blusukan di Pasar Liluwo, Mendag Rachmat Gobel Beri Kritik

"Tadi saya lihat banyak lalat, maka ini tidak higienis, pasar juga harus direnovasi," ujar Menteri Perdagangan, Rachmat Gobel.

oleh Aldiansyah Mochammad Fachrurrozy diperbarui 03 Nov 2014, 15:10 WIB
Diterbitkan 03 Nov 2014, 15:10 WIB
Kunjungan Mendag di Pasar Gorontalo
(Foto: Liputan6.com/Aldiansyah MF)

Liputan6.com, Gorontalo - Menteri Perdagangan Rachmat Gobel mnelakukan blusukan di sejumlah pasar di Gorontalo, salah satunya adalah Pasar Liluwo Kota Gorontalo pada Minggu 2 November 2014.

Dalam blusukannya, Rahmat Gobel pun disambut oleh ratusan masyarakat yang tengah beraktivitas di pasar tersebut. Bahkan, Rahmat Gobel juga menyempatkan diri untuk mewawancarai sejumlah pedagang, tentang harga bahan baku di Gorontalo.

Usai melakukan blusukan, Menteri Perdagangan ini pun memberikan kritik keras kepada bahan makanan yang dijual di pasar Liluwo. Rahmat Gobel menilai, hampir seluruh bahan yang dijualbelikan tidak memenuhi standar kesehatan masyarakat.

"Tadi saya lihat-lihat banyak lalat, makanya ini tidak higienis, pasar juga harus direnovasi lagi," ungkap Rahmat Gobel kepada sejumlah wartawan.

Menteri Perdagangan Rachmat Gobel melakukan sejumlah kegiatan di Gorontalo seperti melakukan ziarah, mengunjungi pasar sentral kota Gorontalo dan juga melanjutkan kunjungannya ke Pondok Pesantren Hubulo) yang merupakan Ponpes milik keluarga Gobel.

Menteri Perdagangan akan menutup kegiatannya di rumah adat Gobel yang berada di Kabupaten Bone Bolango untuk melangsungkan doa bersama. (Aldiansyah MF/Ahm)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya