Liputan6.com, Jakarta - Industri pengolahan susu dalam negeri meminta pemerintah untuk mendorong investasi pada sektor sapi perah. Hal ini lantaran 80 persen kebutuhan bahan baku industri masih berasal dari impor.
Direktur Eksektif Asosiasi Industri Pengolahan Susu (AIPS) Yelita Basri mengatakan, jika sektor investasi ini tidak dikembangkan, maka seterusnya Indonesia harus bergantung pada susu impor.
"Kita minta pemerintah selamatkan kondisi yang ada. Malah kemarin waktu krisis daging sapi perah malah banyak yang masuk rumah jagal untuk dipotong," ujarnya di Kantor Badan Koordinator Penanaman Modal (BKPM), Jakarta, Senin (12/1/2015).
Dia mengatakan, investasi di industri pengolahan susu dengan peternakan sapi perah memiliki keterkaitan yang erat. Namun selama ini pertumbuhan investasi pada kedua sektor tersebut tidak seimbang.
"Masih mengandalkan pola bermitra dengan petenak. Ini tidak memenuhi kebutuhan pendanaan, teknis produk dan lain-lain. Makanya ini perlu bantuan," lanjutnya.
Sementara untuk investasi baru di sektor sapi perah, Yelita meminta adanya kebijakan pemerintah yang merubah dari pola kemitraan menjadi pola kredit sehingga mendorong masyarakat untuk membuat usaha peternakan sapi perah.
"Kita butuh paling tidak 50 ribu bibit baru, supaya kita bisa hasilkan susu yang kualitas baik, kondisi sekarang sudah kritis," kata dia.
Selain kemudahan dalam hal investasi, industri pengolahan susu juga meminta pemerintah untuk memberikan kemudahan dalam izin impor susu perah untk menjaga kesinambungan bahan baku.
"Kan 80 persen kita masih tergantung impor susu. Nah kita minta disedehanakan izin impornya, kalau sekarang izinya butuh waktu 6 bulan," tandas dia.(Dny/Nrm)
Pengusaha Minta Pemerintah Dorong Investasi Sapi Perah
Jika sektor investasi ini tidak dikembangkan, maka seterusnya Indonesia harus bergantung pada susu impor.
diperbarui 12 Jan 2015, 15:00 WIBDiterbitkan 12 Jan 2015, 15:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fakta Menarik Film Iceman (2014) di Vidio, Intip Aksi Donnie Yen
Permintaan KPR Masih Banyak, Target Kredit BTN Sesuai Rencana
Bolehkah Perempuan Ziarah Kubur? Begini Penjelasan Gus Baha
6 Potret Kedekatan Haldy Sabri dan Air Rumi di Acara Tasyakuran Rumah Baru
Base Jam Siapkan Kejutan Seru di Atas Panggung All You Can Hear Gigs 2024
Menteri Meutya: Pemecatan Pegawai Terlibat Judi Online Usai Putusan Hukum Inkrah
Cara Atasi Sembelit: Panduan Lengkap Mengatasi Konstipasi
6 Potret Rasyid Rajasa dan Tamara Kalla Bertunangan, Perjalanan Cinta Menuju Pelaminan
Musim Hujan Dimulai, BMKG Prediksi Curah Hujan Tinggi di 14 Daerah Ini
Profil Budi Arie Setiadi, dari Aktivis, Menteri, hingga Jadi Sorotan Terkait Kasus Judol
Sinopsis Film Cinta dalam Ikhlas dari Novel Karya Abay Adhitya, Dibintangi Adhisty Zara dan Abun Sungkar
11 Pegawainya Ditangkap Terkait Judi Online, Meutya Hafid Ungkap Suasana Kemenkomdigi Mencekam