Liputan6.com, Jakarta - Bagi pengkoleksi emas mungkin bisa memanfaatkan fasilitas ini. PT Aneka Tambang (Antam) membuat program penyimpanan emas Berencana Aman Kelola Emas (Brangkas) yang bertujuan memberikan keamanan bagi pelanggannya.
Direktur Utama PT Antam Tedy Badrujaman mengatakan, penyediaan fasilitas ini karena melihat sebagian besar masyarakat terkadang merasa khawatir untuk menyimpan emas miliknya di rumah. Kini Antam melalui Logam Mulia memberikan solusi penyimpanan emas tersebut.
"Kadang khawatir menyimpan di rumah, ada yang hilang, kami menawarkan Brangkas (Berencana aman kelola emas)," kata Tedy di Jakarta, Selasa (19/5/2015).
Nantinya, emas yang dibeli dari Butik Emas Logam Mulia bisa langsung dititipkan untuk disimpan. Selain itu program juga menerapkan sistem tabungan, di mana pelanggan yang sudah terdaftar bisa membeli emas dengan hanya memesan melalui telepon.
"Boleh juga beli di butik tidak perlu dibawa emasnya simpan di Logam Mulia, sekali daftar tidak perlu ke butik cukup telepon aja. Jadi misalnya saya tambah lima gram saya tambah lagi, nanti dicetak itu setelah 20 gram," tutur dia.
Emas yang disimpan pada Logam Mulia bisa dicetak sesuai peasanan dan diambil sesuai waktu yang diinginkan dengan waktu 10 hari setelah pesanan.
"Nanti terserah mau dicetak 10 gram silahkan, keunggulannya bapak ibu yang menjual beli emas di butik emas bisa diambil di butik lain, tapi ada waktunya 10 hari, misalnya tolong 25 gram dicetak saya akan ambil di Surabaya," jelas dia.
Menurut Tedy, program tersebut sudah mendapatkan izin Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Penyimpanan bisa dilakukan dengan batas minimal besaran dan waktu yang telah ditentukan.
"Kami sudah koordinasi dengan OJK ini transaksi fisik membeli emas saat harga hari ini itu disimpan emasnya," pungkasnya.(Pew/Nrm)
Khawatir Simpan Emas di Rumah, Titipkan Saja di Antam
Penyediaan fasilitas ini karena melihat sebagian besar masyarakat terkadang merasa khawatir untuk menyimpan emas miliknya di rumah.
Diperbarui 19 Mei 2015, 16:51 WIBDiterbitkan 19 Mei 2015, 16:51 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pentingnya Pendidikan Antikorupsi: Membangun Karakter Integritas Sejak Dini
Cara Membuat Rempeyek Super Renyah ala Rumahan, Cocok untuk Camilan
Mega Bekasi Hypermall Diterjang Banjir, Pengunjung Berlari ke Eskalator
Presiden Serbia Minta Maaf Karena Sebut Reporter TV Bodoh
Rahasia Resep Kue Nastar yang Lumer dan Lezat, Mudah Dibuat
Banjir Besar Lumpuhkan Bekasi, Akses Jalan dan Stasiun Terputus
Tiga Pertandingan Menarik di Babak 16 Besar Liga Champions: Derbi Madrid, Pertarungan Tim Jerman hingga PSG vs Liverpool
Fakta Ular Kobra dan Cara Menghindarinya, Penting Diketahui Demi Keselamatan Diri
Resep Puding Jagung: 7 Variasi Lezat untuk Dicoba!
Perbedaan Speech Delay pada Anak Autisme dan Non-Autisme, Orang Tua Wajib Tahu
Menko Pangan Jamin Harga Ayam Tak Lebih dari Rp 40 Ribu
Banjir di Bekasi Merenggut Nyawa, Penjaga Bendungan Koja Dikabarkan Hanyut Terbawa Arus